Jombang, Jurnal Jatim – Dua rumah milik warga Desa Banjardowo, Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang, Jawa Timur hangus terbakar, Minggu (6/10/2024) sore.
Bangunan rumah yang habis dilalap si jago merah itu milik Sujiono Hermansyah (47) dan milik ibunya, Sarti (56). Pemicunya karena korsleting listrik.
Kapolsek Kabuh AKP Qoyum Mahmudi mengonfirmasi tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa kebakaran dua rumah itu.
“Namun kerugian materi akibat musibah itu ditafsir mencapai Rp250 juta,” kata Qoyum, Minggu (6/10/2024).
Menurut informasi, rumah yang terbakar itu kosong ditinggal pemilik kulakan tembakau. Kebakaran berlangsung cepat.
Saat itu, warga setempat bernama Eko yang sedang berada di depan musala melihat kepulan asap keluar dari rumah Sujiono. Seketika, Eko berteriak memberitahu warga lainnya.
Teriakan itu mengundang warga sekitar mendatangi rumah Sujiono yang dalam kondisi kosong.
“Saat itu warga melihat api dari bagian belakang dapur rumah semakin membesar,” kata Qoyyum.
Warga berusaha memadamkan dengan alat seadanya, namun tidak berhasil. Si jago merah semakin mengamuk hingga merembet ke rumah milik ibu Sujiono yang posisinya berdempetan.
“Petugas dari Polsek Kabuh bersama – sama dengan warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya sambil menguhubungi Damkar Jombang,” tandasnya.
Berjalan sekitar 30 menit, petugas damkar Ploso Jombang tiba di lokasi dengan kondisi api sudah membesar dan merambat ke sejumlah bangunan.
Setelah dilakukan penanganan selama sekitar 1 jam dengan menyemprotkan air ke titik api, kebakaran bisa dilokalisasi.
“Dugaan kebakaran dipicu korsleting listrik pada atap rumah milik Sujiono,” imbuh Qoyum.
Dapatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com. No tags for this post.