Bupati Mundjidah: Menparekraf Sandiaga Akan Kembangkan Wisata Religi di Jombang

Jombang, Jurnal Jatim Pariwisata dan Ekonomi Kreatif () Sandiaga Salahuddin Uno ziarah ke makam pendiri Nahdlatul Ulama KH Abdul Wahab Chasbullah di lingkungan Pesantren , Tambakberas, Jombang, , Minggu pagi (9/10/2022).

Sandiaga ziarah didampingi Bupati Jombang Wahab yang merupakan putri dari KH Abdul Wahab Chasbullah, pahlawan .

Di makam tersebut, Sandiaga berdoa dan melakukan tabur bunga di pusara makan Mbah Wahab (KH Abdul Wahab Chasbullah) bersama Bupati Mundjidah Wahab.

Diketahui, kunjungan kerja Menparekraf di Jombang selain ziarah makam Mbah Wahab juga menghadiri sidang senat terbuka wisuda di Universitas Hasyim Asy’ari, Tebuireng,

“Pak Sandiaga ini ada acara mengisi kuliah umum di Unhasy (Tebuireng), acara wisuda. Beliau menyempatkn ziarah ke makam Mbah Wahab,” kata Bupati Mundjidah kepada wartawan, Minggu (9/10/2022).

Menurut Mundjidah, Menteri Sandiaga akan membantu pengembangan wisata yang ada di Kabupaten Jombang, utamanya dalam pengembangan wisata religi.

“Beliau mau bantu pengembangan wisata yang ada di Jombang. Terutama wisata religi. Jombang ini sudah menjadi wali yang ke 10, untuk itu supaya dikembangkan wisata religi dan otomatis mengangkat UMKM,” ujarnya.

Bupati Mundjidah pada Sabtu (8/10/2022) malam menerima kunjungan Menparekraf Sandiaga di Pendopo Kabupaten Jombang. Pada pertemuan tersebut, ia menyampaikan kepada Sandiaga bahwa Kabupaten Jombang memiliki sejumlah icon atau ciri khas.

“Kami sampaikan kemarin bahwa Jombang punya icon salah satunya adalah kendurian durian, gerebek juga ada (Bupati Melayani ). Beliau (Sandiaga) berkenan hadir di bulaga terakhir tanggal 24 (Oktober) ,” ujar bupati perempuan pertama di Jombang ini.

Lebih lanjut, pada pengembangan wisata ke depannya, Bupati Mundjidah menyebut akan menyiapkan lahan, salah satunya difungsikan untuk oleh-oleh khas Jombang agar UMKM setempat bisa terangkat.

“Nanti kita siapkan lahan yang nanti akan kita kasih oleh-oleh khas Jombang. Kemudian beliau (Menteri Sandiaga) akan bantu mobil listrik, agar tua-tua itu bisa,” tandasnya.

Dapatkan update berita menarik hanya di , jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com