Meriah! 32 Tim Ikuti Turnamen Bola Voli Mbak Della Cup 2022 di Jombang

Jombang, – Sebanyak 32 tim memeriahkan antar klub se Jatim ‘Mbak Della Cup 2022’ yang digelar di Lapangan Dusun Belut, Desa Ngumpul, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang.

Klub voli dari berbagai daerah itu bersaing untuk memperebutkan hadiah total sebesar Rp18 juta dari ketua DPC Partai Gerindra Jombang, Octabella Bilytha Permatasari.

Pertandingan perdana pada Minggu malam (17//2022) antara klub ITB (Industri Bapang) desa Ngumpul melawan Putra Kelud Kediri dibuka langsung oleh Octabella Bilytha.

Pembukaan ditandai dengan servis bola ke arah tengah lapangan oleh Octabella Bilytha. Tampak mendampingi Ketua Asosiasi (AKD) Jombang Warsubi yang juga turut melakukan servis bola disaksikan sejumlah anggota DPRD, perangkat desa dan ratusan orang penonton.

Meriah! 32 Tim Ikuti Turnamen Bola Voli Mbak Della Cup 2022 di Jombang

Menurut Kepala Dusun Belut, Ali Mahmudi, turnamen voli Mbak Della Cup 2022 tersebut berlangsung selama satu bulan mulai 17 Juli-17 Agustus 2022 mendatang.

“Kami mengucapkan terim kasih kepada Mbak Della yang telah mensupport selama satu bulan penuh turnamen bola voli ini, semoga bisa berjalan lancar,” katanya.

Dirinya berharap turnamen voli Mbak Della Cup itu tidak berhenti hanya kali ini saja. Namun, bisa terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya.

Sementara itu, Octabella Bilytha menjelaskan turnamen itu merupakan program pribadi yang dengan nama Mbak Della Cup. Dan di tahun ini turnamen bola voli untuk klub se Jawa Timur.

“Peserta sebanyak 32 klub, yang utamanya banyak dari dan juga beberapa dari Kediri, Mojokerto serta lainnya,” kata Mbak Della sapaan akrab Octabella Bilytha.

Empat juara diambil dalam turnamen itu. Yakni juara 1,2,3 dan harapan 1. Sportivitas menjadi kunci utama setiap pertandingan. kalah dan menang adalah hal yang wajar.

Meriah! 32 Tim Ikuti Turnamen Bola Voli Mbak Della Cup 2022 di Jombang

Della mengatakan, pertandingan voli dihelat sebagai rasa syukur wabah yang perlahan mulai hilang. Meski belum sepenuhnya, namun kondisi saat ini sudah lebih baik.

“Alhamdulillah perlahan meninggalkan , jadi kita tandai dengan suka cita, dengan tanda syukur melalui Mbak Della Cup ini,” ujar alumni ITS Surabaya ini.

Selain itu, turnamen voli juga sekaligus ajang silaturahmi dan wadah mencari bibit-bibit pemain voli dengan harapan bisa berprestasi dalam kejuaraan lainnya di masa mendatang.

“Kita ingin mewadahi pegiat-pegiat untuk menyalurkan hobinya, bakatnya, minatnya agar ke depan ketika Jombang mau bertanding, kita mudah mencari bibit-bibit unggul,” tutur perempuan 27 tahun tersebut.

Ia menambahkan, terdapat jiwa sosial dalam turnamen bola voli itu. Yakni hasil penjualan tiket masuk dari penonton akan digunakan untuk pembangunan musala di dusun itu.

“Kebetulan di Dusun Belut ada musala yang perlu kita perbaiki, kita rehab. Nah uang dari tiket masuk itu akan digunakan 100 persen untuk membangun musala,” tutup ketua partai besutan Subianto ini.

Dapatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com.