Survey: 6 Parpol Hampir Dipastikan Tak Lolos Parliamentary Treshold

JAKARTA (.com) – Hasil sigi teranyar lembaga survei Denny JA menemukan bahwa sebanyak 6 partai politik yang berlaga di 2019 hampir dipastikan tak akan lolos dalam parliamentary treshold (PT) alias ambang batas parlemen sebesar 4 persen. Keenam partai itu adalah Hanura, Berkarya, PSI, PBB, PKPI, dan Partai Garuda.

“Enam partai politik ini membutuhkan langkah big bang dan keajaiban agar lolos PT 4%. Keenam partai politk ini, sejak survei LSI Denny JA Agustus 2018 hingga Maret 2019 atau delapan kali survei, elektabilitasnya selalu dibawah 1%,” kata peneliti LSI Denny JA, Rully Akbar, saat menyampaikan hasil surveinya di Jakarta, Jumat, 5 April 2019.

Survei ini juga menemukan lima partai politik yang hampir dipastikan lolos parlemen jika tidak ada blunder atau kejadian luar biasa jelang hari . Kelima partai ini adalah PDI-P, , Golkar, Demokrat, dan PKB. Kelima partai ini, Rully menjelaskan, elektabilitasnya konsisten di atas PT 4% sejak survei LSI Denny JA Agustus 2018 hingga Maret 2019.

Selain itu, survei LSI Denny JA menemukan lima partai politik yang masih butuh kerja keras dari mesin partai serta caleg-calegnya untuk dapat lolos PT. Kelima partai ini adalah NasDem, , , PAN, dan .

“Hingga saat ini, kelima partai ini punya peluang lolos dan tak lolos yang sama besarnya,” tutur Rully.

Survei ini dilakukan pada 18-26 Maret 2019 dengan menggunakan 1200 responden. Survei dilakukan di 34 provinsi di dengan metode multi-stage random sampling. Wawancara dilakukan secara tatap muka dengan menggunakan kuesioner.

Margin of error survei penelitian ambang batas parlemen ini adalah 2.8%. Selain survei, LSI Denny JA juga melakukan riset kualitatif dengan metode FGD, analisis , dan indepth interview untuk memperkaya analisa survei. Survei ini dibiayai sendiri oleh LSI Denny JA. (*)


Editor: Z. Arifin

Sumber: Tempo