Pilkades Serentak 9 Desa di Jombang Lancar, ini Daftar Calon Kades Terpilih

, Jurnal – Pemilihan atau Pilkades yang digelar serentak di 9 , 8 Kecamatan di Kabupaten Jombang, Jawa Timur dalam masa berjalan lancar, aman dan tertib.

Pesta demokrasi di tingkatan desa tersebut dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat guna mencegah penularan virus corona.

“Alhamdulillah Pilkades berjalan lancar, tertib, aman dan kondusif. Protokol kesehatan pencegahan COVID-19 tetap menjadi prioritas pelaksanaan,” kata , Mundjidah Wahab.

Mundjidah menyebut, itu semua sebagai tindak lanjut Permendagri nomor 72  tahun 2020, terkait protokol kesehatan Pilkades sehingga per hanya untuk 500 pemilih guna mencegah terjadinya kerumunan.

Pada kesempatan itu, Mundjidah juga memantau langsung jalannya Pilkades secara virtual dan berdialog dengan Camat dan Panitia Pilkades di 9 desa dengan didampingi Kabag Humas dan Protokol Setdakab Jombang, Agus Djauhari.

Menurut Mundjidah, prosea kesiapan pilkades hingga berakhir dengan lancar tidak lepas dari sinergitas semua pihak dan masyarakat Jombang.

Ia pun menyampaikan terimakasih sinergitas dari  semua pihak baik panitia penyelenggara, /Polri, Forkopimcam, tim Kesehatan dan semuanya yang tidak biaa disebut satu persatu.

“Terima kasih atas sinergitas semuanya, dalam kurun waktu yang singkat semuanya sudah siap, protokol kesehatan tetap dilaksanakan,” tandasnya.

Ia pun berpesan kepada semua panitia juga aparat keamanan, setelah Pilkades terutama saat penghitungan suara juga usai penghitungan suara tetap jaga jarak, dan tidak bergerombol serta tidak melakukan konvoi atau arak arakan kemenangan.

“Tetaplah pegang COVID-19. Semua Calon Kades harus siap kalah siap menang, terimalah hasilnya karena ini adalah takdir Alloh SWT. Kemenangan adalah kemenangan rakyat,” pesannya.

Dia melanjutkan, agar tetap berikhtiar untuk memajukan desanya, masyarakatnya sejahtera. Selain itu, yang kalah juga harus lapang dada (legowo), tetap jaga kerukunan, ciptakan suasana yang adem, ayem, gotong royong penuh kebersamaan.

“Terima kasih sekali lagi untuk seluruh masyarakat juga , panitia dan semua yang terlibat dalam penyelenggaraan pilkades serentak ini yang telah bekerja luar biasa”, pungkasnya.

Calon Kades Terpilih

Data yang dihimpun Jurnaljatim.com, berikut ini calon kepala desa terpilih dalam pilkades Jombang yang digelar serentak 9 Desa di 8 Kecamatan, Kabupaten Jombang tahun 2020.

1. Kecamatan Jombang
a. Desa Banjardowo
No. Urut 1 : Syamsudin Arif  (terpilih)
No. Urut 2 : Amirul Mukminin
No. Urut 3 : Suraji

2. Kecamatan Kabuh
a. Desa Marmoyo
No. Urut 1 : Sudarwati (terpilih)
No. Urut 2 : Evi Dwy Kasianto

3. Kecamatan Bareng
a. Desa Ngrimbi
No. Urut 1 : Ghofur
No. Urut 2 : Samsul Hadi (terpilih)
No. Urut 3 : Choiri

4. Kecamatan Mojoagung
a. Desa Saketi
No. Urut 1 : Aris Kuswantoro (terpilih)
No. Urut 2 : Bambang Sutikno
No. Urut 3 : Yuli Kusmiati

5. Kecamatan Mojowarno
a. Desa Mojoduwur
No. Urut 1 : Irawan
No. Urut 2 : Aji
No. Urut 3 : Imam Baihaki (terpilih)

6. Kecamatan Tembelang
a. Desa Pulogedang
No. Urut 1 : Mat Djalil
No. Urut 2 : Eko Ariyanto (terpilih)

7. Kecamatan Sumobito
a. Desa Madiopuro
No. Urut 1 : Sulistiawan
No. Urut 2 : Suwito Hadi (terpilih)

8. Kecamatan Gudo
a. Desa Sukoiber
No. Urut 1 : Haris Kurniawan
No. Urut 2 : Isnadi (terpilih)

b. Desa Wangkal Kepuh
No. Urut 1 : Agus Basoti
No. Urut 2 : Sarwo Edhy
No. Urut 3 : Joko Sukamto
No.urut 4 : Sugiyono (terpilih)