Jombang, Jurnal Jatim – Dinas Kesehatan Jombang melalui Puskesmas Peterongan telah melaksanakan gerakan aksi bergizi di sekolah sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran remaja, Jumat (6/9/2024).
Gerakan aksi bergizi bersama SMPN 1 Peterongan kabupaten Jombang itu juga ditambahkan dengan vitamin dan obat penambah darah.
“Tujuannya untuk meningkatkan kesadaran remaja usia sekolah dalam mengonsumsi tablet tambah darah (TTD), makan makanan bergizi seimbang, dan melakukan aktivitas fisik,” kata Kepala Puskesmas Peterongan Jombang drg RR Siti Nur Hidajati Fil Laili, Sabtu (7/9/2024).
Aksi bergizi di SMPN 1 Peterongan Jombang diawali dengan olahraga senam bersama lalu sarapan bersama dengan menu bergizi seimbang.
Pada acara itu juga dimeriahkan badut sehat Bu Brokoli, Bu Telor Ceplok, Bu Semangka dan Bu Ikan.
Menurut Siti Nur Hidajati, pada kesempatan itu juga dilakukan penyuluhan kepada siswa dan siswi tentang pentingnya kesadaran peduli kesehatan pada diri sendiri.
“Materi yang diberikan tentang apa saja yang harus dilakukan oleh para remaja untuk selalu sehat,” kata Siti Nur Hidajati.
Yaitu dengan melakukan aktifitas fisik (senam atau olahraga) dan tidak malas bergerak. Selain itu membiasakan makan dengan gizi seimbang, bagi remaja putri untuk selalu awas dengan kondisi anemia pada dirinya dengan gejala Lemah, mudah Letih, Lesu, pusing, susah berkonsentrasi.
Disampaikan pula tentang pentingnya minum tablet tambah darah untuk reamaja putri dalam rangka mengatasi anemia.
“Para siswi juga minum tablet tambah darah untuk mencegah anemia,” ujarnya.
Siti Nur Hidajati menegaskan bahwa kegiatan kolaborasi lintas program antara program gizi, upaya kesehatan sekolah (UKS) dan promosi kesehatan.
“Dengan kegiatan ini diharapkan generasi muda kedepannya dapat lebih sehat, produktif dan semangat dalam menuntut ilmu serta membanggakan bangsa dan negara,” pungkasnya.
Dapatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com.