Satu Jemaah Haji Asal Jombang Meninggal Dunia di Pesawat saat Kembali ke Tanah Air

Jombang, – Jamaah haji kloter 61 Embarkasi Surabaya sudah tiba di Tanah . Sebanyak 366 haji asal Jombang yang diberangkatkan dari tiba di , Selasa (9/7/2024) malam.

Tak hanya itu, seorang haji diketahui telah meninggal dunia. Yakni Sukirah Tomo Karso (62), warga Jl RE Martadinata nomor 47 , Jombang, Jawa Timur.

Sukirah meninggal dunia di pesawat saat dalam perjalanan pulang ke tanah air dari Arab Saudi. Jenazah Sukirah telah tiba di rumah duka, Selasa (9/7/2024) malam.

Jombang turut berduka cita wafatnya Ibu Sukirah. Semoga almarhumah Husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta keikhlasan,” kata Kasi Penyelenggara Haji dan Kemenag Jombang Ilham Rohim.

Ilham mengatakan, Sukirah merupakan asal Jombang dari Kelompok Terbang (Kloter) 62 rombongan 4 regu 13.

“Beliau meninggal dunia di pesawat saat hendak kembali ke tanah air,” kata Ilham.

tersebut pihaknya terima pada siang hari sekitar pukul 14.17 WIB. “Kami belum dapat info penyebab meninggalnya,” katanya.

Lebih lanjut Ilham mengatakan, jenazah Sukirah yang telah tiba di rumah duka alam dimakamkan di kampung halamannya Desa Kepatihan, Jombang.

Sebatas diketahui, sebanyak 1.169 jemaah Haji Kabupaten Jombang mulai tiba hari ini Selasa (9/7/2024) dan Rabu (10/7/2024). Mereka terbagi dalam kloter 61 hingga 64.

Berdasarkan data yang didapat, jemaah haji kloter 61 di Pendopo Kabupaten Jombang pukul 16.25 tercatat sebanyak 366 jemaah. Disusul kloter 62 sebanyak 366 jemaah pada pukul 17.15 WIB.

Kemudian kloter 63 dijadwalkan sampai di Jombang pukul 22.00 WIB. Kloter ini berjumlah 364 jemaah haji. Sedangkan untuk jemaah haji kloter 64 tiba pada Rabu (10/7/2024) dini hari, pukul 02.20 WIB.

Ada sebanyak 73 jemaah. Total jemaah haji reguler dan petugas haji ada 1.174 orang. Dua jemaah sempat tertunda keberangkatannya karena . Namun, akhirnya berangkat bergabung dengan kloter 106.

Dapatkan update menarik hanya di .com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com dgoogle news instagram serta twitter .com