Terhindar Zona Merah, 60 Persen Sapi di Jombang Sembuh Dari Wabah PMK

Jombang, Jurnal Jatim- Tingkat kesembuhan sapi dari wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak di Jombang, Jawa Timur diklaim berhasil hingga menjauhkan Jombang masuk penyebaran virus mematikan itu.

Kepala Dinas Peternakan (Disnak) , Agus Susilo Sugioto mengklaim jika pihaknya telah menyembuhkan hewan ternak terinfeksi PMK lebih dari 50 persen.

“Kita kesembuhan luar biasa yg 60%,” klaim Agus Susilo, Senin (27/6/2022) sore.

Pihaknya telah menyembuhkan 3.169 ekor sapi dari sebanyak 5.942 sapi terjangkit PMK. Sejauh ini masih ada sebanyak 2.773 ekor sapi dalam kondisi yang terindikasi PMK.

Mantan Kasatpol PP Kabupaten Jombang itu menegaskan sebagai langkah penanganan wabah PMK pada hewan, Dinas Peternakan bersama pihak-pihak terkait menjalankan upaya vaksinasi hewan. Pada tahap awal ini, Kabupaten Jombang telah menerima jatah vaksin sebanyak 8.500 dosis.

“Jatah vaksin PMK tahap I sebanyak 8.500 dosis,” ungkap Agus.

Dikatakan dia, pemberian vaksinasi hewan sudah dilakukan sejak minggu 26 Juni 2022 lalu. Ada 546 hewan yang sudah mendapat penyuntikan vaksin cegah PMK.

Dari jumlah itu, 13 di antaranya adalah sapi perah milik Abu Yahya, yang berada di Jarak, Kecamatan Wonosalam, Jombang.

“Kami sudah mulai melakukan giat vaksinasi kemarin,” kata Agus Susilo menegaskan.

Agus menyebut, meskipun saat itu pihaknya mendapatkan kendala dan kondisi medan pegunungan yang naik turun, namun vaksinasi berjalan lancar.

Lebih lanjut ia mengatakan, sesuai instruksi dari pusat dan provinsi Jawa Timur, vaksinasi diprioritaskan untuk sapi perah, baru kemudian sapi potong dan khusus bagi sapi sehat yang belum terjangkit PMK.

“Sudah kita jadwal sapi perah prioritas 1 kemudian sapi potong,” Agus menegaskan.

Pihak Dinas telah membentuk tim untuk melakukan vaksinasi ke berbagai daerah di Jombang. Dari upaya penanganan, penanggulangan dan langkah pencegahan agar Jombang terbebas dari zona merah.

“Tidak Zona Merah,” tutup eselon I Jombang saat dihubungi wartawan.

Dapatkan update berita menarik hanya di .com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com.