Polres Jombang Berkurban 33 Ekor Hewan Kurban Iduladha 2020

JOMBANG (.com) – Kepolisian Resor () Jombang berkurban sebanyak 33 ekor hewan di Hari Raya Iduladha 1441 H tahun 2020. Puluhan hewan kurban itu terdiri dari 11 ekor sapi dan 22 ekor kambing yang dibagikan kepada masyarakat baik berupa hewan masih hidup maupun sudah disembelih.

Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho mengatakan daging hewan kurban yang disembelih di Mapolres diberikan ke masyarakat sekitar dan anggota. Sedangkan hewan kurban yang masih hidup diberikan ke pesantren, , dan masyarakat.

“Polres Jombang hari ini kurban 11 ekor sapi dan 8 ekor kambing. Hewannya ada yang disembelih di sini dan juga masih hidup. Semua kita bagikan ke masyarakat,” ujar Agung Setyo dikonfirmasi Jurnaljatim.com di Mapolres.

Polres Jombang Berkurban 33 Ekor Hewan Kurban Iduladha 2020
Kurban Iduladha di Polres Jombang/Zainul Arifin

Agung mengatakan, penyembelihan hewan kurban di Mapolres menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 secara ketat, seperti menjaga jarak (physical distancing) dan tetap mengenakan . Untuk pembagian daging hewan kurban juga diatur sebaik mungkin dengan menerapkan protokol kesehatan.

“Tujuannya untuk mencegah penyebaran . Kami juga berharap melalui pembagian daging hewan kurban yang akan dilakukan Polres Jombang dapat berbagi kebahagiaan di Hari Raya Iduladha ini,” mantan Kasubbagrenmin Bagrenmin SSDM Polri tersebut.

Menurut Agung, peringatan hari raya Iduladha 1441 H memang berberbeda dengan tahun sebelumnya. Jika pada tahun lalu pembagian daging kurban dengan mengumpulkan orang, namun saat ini pembagiannya dilakukan dor to door atau mendatangi .

“Saat ini kan situasinya lagi ya, jadi tetap kita laksanakan kurban namun tetap ikuti protokol kesehatan dan pembagian (daging kurban) door to dor ke rumah-rumah warga,” pungkas alumni akademi kepolisian tahun 2002 tersebut.


Editor: Hafid