Magetan, Jurnal Jatim – Seorang dosen asal Magetan, Jawa Timur menyabet penghargaan digital teknologi dari Kemenpora (Kementerian Pemuda dan Olahraga) RI.
Pada Agustus 2021, Kompetisi Nasional Inovasi dan Teknologi Terapan Olahraga digelar oleh Kemenpora. Dalam kesempatan itu, Dosen UM itu mendaftarkan aplikasi hasil penelitiannya untuk diikutan kompetisi.
Aplikasi tersebut diberi nama Sport Human Connection (SHC). Layaknya media sosial, SHC merupakan sebuah jejaring komunikasi dan informasi yang dikhususkan untuk para pelaku olahraga atau masyarakat yang hobi olahraga.
Dirancangnya aplikasi SHC bertujuan untuk menumbuhkan interaksi sosial antar insan olahraga. Adanya interaksi, diharapkan akan tercipta peluang kerjasama dan meningkatkan perekonomian para pelaku olahraga.
“Sederhananya kalau ingin cari pelatih olahraga, klub olahraga, masseur, dokter olahraga, fisioterapis, ahli gizi olahraga, psikiater olahraga, bahkan tempat olahraga bisa mencari lewat aplikasi SHC. Di situ kita juga bisa melihat dokumentasi prestasi, legalitas, dan siapa saja yang pernah dilayani oleh pelaku olahraga tersebut,” terang Abi.
Proses yang cukup panjang turut mewarnai perjalanan pria asal Kecamatan Sukomoro ini. Berbagai rangkaian termasuk demonstrasi teknologi dijalani untuk bersaing dengan lebih kurang 800 peserta lain dari seluruh penjuru daerah di Indonesia.
Setelah melalui berbagai rangkain proses, Abi terpanggil mengikuti final pada 7 sampai 10 September 2021 di Kemenpora RI di Jakarta. Usahanya membuahkan hasil, Abi memperoleh juara tiga kategori Digital Teknologi Olahraga Prestasi.
Sosialisasi aplikasi Sport Human Connection terus dilakukan. Bahkan, pelatihan tentang cara efektif menggunakan aplikasi SHC juga terus digencarkan. Selain itu Abi juga selalu berupaya melakukan upgrade fitur aplikasi untuk menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat.
“Saya juga sedang berusaha mencari investor untuk membantu dalam hal pengembangan tindak lanjut dan publikasi secara menyeluruh, berusaha melakukan audiensi dengan Kemenpora dan juga DPR RI agar menghasilkan kebijakan penuh dalam penggunaan Aplikasi tersebut,” tuturnya, Minggu (15/05/2022). [Kominfo Magetan].
Dapatkan update berita menarik lainnya hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news dan akun instagram Jurnaljatim.com.