JOMBANG (Jurnaljatim.com) – Dua rumah di Dusun Sendangrejo, RT 003/RW009, Desa Banjardowo, Kecamatan/Kabupaten Jombang, ludes dilalap si jago merah. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, sebab rumah dalam keadaan kosong, Sabtu siang (12/10/2019).
Informasi yang diperoleh Jurnaljatim.com, dua bangunan rumah yang terbakar adalah milik Kasiah (80) dan Kasdi (60). Kedua rumah milik buruh tani itu saling berdempetan.
Menurut keterangan saksi Jamilatin (45), api tiba-tiba terlihat muncul dari rumah nenek Kasiah. Ia kemudian berteriak meminta tolong kepada warga lainnya untuk memadamkan api. Kejadian itu, lalu diberitahukan ke perangkat desa setempat dan dilaporkan ke Polsek Jombang.
Kapolsek Jombang, AKP Wilono mengakan, usai mendapat laporan, petugas SPK (Sentra Layanan Kepolisian) mendatangi lokasi kebakaran. Dua unit mobil PMK (Pemadam Kebakaran) didatangkan untuk menjinakkan si jago merah.
“Setelah ada laporan, kami langsung datang ke lokasi untuk melakukan olah TKP,” kata Kapolsek dikonfirmasi Jurnaljatim.com melalui ponselnya.
Api yang cepat membesar, membuat bangunan rumah milik Kasiah ludes terbakar. Selain itu, api juga merembet ke rumah Kasdi yang berada di sampingnya. Sejumlah barang yang berada di dalam rumah tak bisa di selamatkan dan turut terbakar.
“Keterangan saksi, pemilik rumah Ibu Kasiah memasak Nasi lalu ditinggal mengaji,” kata Kapolsek kepada Jurnaljatim.com.
Saat itu, kata Wilono, nenek Kasiah sedang memasak nasi di dalam rumahnya. Setelah itu, ia pergi untuk mengaji di kampungnya. Diduga, Kasiah lupa mematikan kompor hingga terjadi kebakaran.
“Untuk korban jiwa nihil. Total kerugian materiil masih dihitung,”pungkas mantan Kapolsek Mojowarno ini.
Editor: Hafid