DPRD dan Pemkab Jombang Bahas R-APBD 2025 pada Paripurna Penjelasan Bupati

, Jurnal Jatim dan Pemerintah Jawa Timur membahas Rancangan anggaran pendapatan belanja daerah (R-APBD) tahun 2025 pada paripurna nota penjelasan Bupati Jombang

Pembahasan R- tersebut dengan fokus pembangunan hilirisasi agribsinis, pembahasan raperda tersebut sudah sudah masuk pada sidang paripurna nota penjelasan bupati Jombang, Senin (21/10/2024),

Sidang paripurna tersebut digelar di ruang sidang Paripurna . Dipimpin langsung Ketua DPRD Jombang Hadi Atmaji, dihadiri Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo, seluruh anggota DPRD dan Kepala OPD di lingkup Jombang.

Seusai sidang dibuka, Pj Bupati Jombang Teguh Narutomo membacakan langsung nota penjelasan terkait dengan R-APBD 2025.

Teguh menyampaikan bahwa tema pembangunan Kabupaten Jombang 2025 pada dokumen RKPD adalah hilirisasi .

“Ini mempunyai makna penduduk Jombang yang mayoritas bekerja dibidang agribisnis dapat lebih berperan dalam pembangunan dengan maksimal,” kata Teguh.

Ia menjelaskan bahwa para petani dan pelaku agrobisnis diharapkan mendapat nilai tambah dan pangsa pasar yang lebih luas, sehingga diharapkan dapat meningkatkan jumlah lapangan pekerjaan, meningkatkan kesejahteraan para petani, mengentaskan , menurunkan angka , meningkatkan pemerataan pembangunan sehingga dapat mempersempit ketimpangan pendapatan.

“Kemudian dengan tema pembangunan tersebut didukung dengan tiga prioritas pembangunan yaitu Peningkatan kualitas SDM, pemenuhan layanan dasar dan kehidupan yang harmonis, kedua peningkatan layanan publik dan tata kelola pemerintahan yang berkualitas, terakhir Pembangunan ekonomi yang berkelanjutan dan merata,” katanya.

Ketua DPRD Jombang Hadi Atmaji mengungkapkan, pembahasan R-APBD ini tentunya akan dilanjutkan dengan komisioning.

“Karena ada 21 anggota DPRD Jombang yang baru, jadi komisioning ini perlu dilakukan agar mereka mengerti postur APBD,” ujar Hadi Atmaji.

Hadi menambahkan setelah ini juga dilakukan pembahasan fraksi-fraksi untuk memberikan (PU) atas penjelasan bupati itu.

“Sidang paripurna PU Fraksi-Fraksi DPRD Jombang rencananya akan dilakukan minggu depan,” pungkas Hadi.

Dapatkan update menarik hanya di .com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com dgoogle news instagram serta twitter .com.