PNS Jadi Korban Tabrak Lari Kendaraan Truk di Jombang, Luka Parah

Jombang, Jurnal Jatim Negeri Sipil atau PNS laki-laki bernama Linda Wibowo (44) menjadi korban tabrak lari di Jalan Raya Brambang, Diwek, Senin siang, (5/8/2024) sekitar pukul 13.00 WIB.

Akibatnya, abdi negara itu mengalami luka parah. Korban patah kaki bagian paha kiri dan jari tangan kiri 4 patah serta luka kepala.

Sebelum kejadian, sebuah truk tanpa diketahui identitasnya melintas di jalan raya Brambang dari arah Jatipelem menuju timur.

Bersamaan itu, dari arah berlawanan melaju motor jenis honda grand nopol 3785 AP yang dikendarai oleh korban. Diduga, korban pada saat itu berjalan di jalur kanan hendak menyeberang lajur kiri.

“Truknya dari barat, pas di lokasi kejadian ada motor itu dan menabrak dengan posisi motornya ada di kiri truk,” kata salah satu saksi mata, Isal (26).

Setelah tertabrak oleh kendaraan misterius, korban langsung jatuh ke aspal. PNS asal Sukorejo, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang tersebut luka parah pada bagian tubuh dan kepalanya.

Menurut Isal, sopir truk pada saat itu tidak menghentikan laju kendaraan meski korban yang ditabraknya terkapar di pinggir jalan. Beberapa yang mengetahui insiden itu sempat berusaha mengejarnya.

“Truk dikejar sama warga karena merasa kasihan sama korban. Tapi belum ketemu,” ucap warga setempat ini.

Warga kemudian menolong korban yang luka parah. Selain itu juga melaporkan kejadian tabrak lari itu ke pihak kepolisian. Hingga tak lama berselang, polisi datang ke lokasi.

“Motornya , korban luka-luka dan kedua kakinya seperti patah. Setelah itu korban dibawa ke rumah sakit menggunakan mobil ambulans,” ujarnya.

Kepala unit penegakkan hukum (Gakkum) Satlantas Jombang, Iptu Anang Setiyanto membenarkan kecelakaan yang diduga tabrak lari. “Korban selamat, namun luka-luka,” kata Anang.

Ia menyebut, pihaknya telah melakukan olah TKP, mengamankan di lokasi serta mengevakuasi korban luka ke rumah sakit untuk dilakukan perawatan medis.

“Kecelakaan ini sedang kami dalami.  Identitas truk yang menabrak dan sopirnya masih kami cari. Adapun barang bukti motor korban kami amankan di untuk penyelidikan lebih lanjut,” katanya.

Dapatkan update menarik hanya di .com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com dgoogle news instagram serta twitter .