Istri Staf KPU Jombang Dilantik Menjadi PPK, Begini Penjelasan KPU

, Jurnal – Sebanyak 105 Panitia Pemilihan (PPK) dilantik komisi pemilihan umum (KPU) Jombang untuk bertugas pada pelaksanaan .

PPK itu dilaksanakan di halaman kantor KPU Jombang, Jl Romli Tamim, Sumbemulyo,  Kecamatan Jogoroto, Kamis (16/5/2024) malam.

“Ada 105 anggota PPK dari 21 Kecamatan yang dilantik dan semuanya hadir,” kata Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU , Rita Darmawati kepada wartawan usai pelantikan, Kamis malam.

Dari ratusan PPK yang dilantik, ada yang jadi sorotan, yaitu  istri dari staf kesekretariatan KPU setempat.

Adalah Fedika Lutfia Puspaningrum istri Avri, staf KPU Jombang. Fedika Lutfia adalah PPK Mojowarno.

Rita pun membenarkannya. “Betul ada staf kami yang bernama Avri itu istrinya adalah anggota PPK, Avri sekretariat bukan anggota KPU. Tidak ada (melanggar),” kata Rita tegas.

Penyelenggara dalam Undang-undang nomor 7 adalah KPU beserta jajaran ke bawah. beserta jajaran ke bawah demikian juga DKPP.

Rita mengungkapkan anggota KPU provinsi, kabupaten/kota, PPK, dan KPPS adalah badan adhock, Bawaslu sampai ke bawah juga disebut penyelenggara.

Sementara sekretariat adalah dukungan administrasi dan operasional penyelenggara dalam melaksanakan tahapan.

“Kalau ikatan perkawinan itu sesama penyelenggara, KPU dengan PPK, kemudian PPK dengan itu yang tidak boleh,” ungkapnya.

Rita mengatakan, pelantikan 105 PPK sesuai keputusan KPU 476 tahun 2024. Dalam keputusan itu rekrutmen pembentukan badan adhock PPK dan PPS adalah dengan seleksi kembali. Mereka akan bertugas selama 8 bulan atau hingga Januari 2025.

“30 persen merupakan wajah baru, sisanya adalah incumben. Mereka dari profesi bermacam-macam. tapi yang jelas mereka mempunyai satu komitmen berusaha untuk menjadi penyelenggara yang baik berintegritas,” katanya.

Setelah dilantik, dikatakan Rita, mereka harus segera bersiap di antaranya membantu KPU Jombang untuk melakukan rekrutmen PPS (panitia ).

“Jadi nanti kami akan libatkan di seluruh 21 kecamatan untuk tes wawancara,” kata Rita.

Dapatkan update menarik hanya di .com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter .