Begini Langkah PWI Jombang Dukung Peningkatan Investasi

Jombang, Jurnal (PWI) menggelar focus group discussion (FGD) 2024 bersama para pelaku usaha atau investor pada Selasa (23/4/2024).

Ketua PWI Kabupaten Jombang Muhammad Mufid menegaskan organisasinya senantiasa mendukung perekonomian daerah melalui FGD bertema Jombang Investment Forum.

Tujuan FGD itu adalah salah satu langkah mendukung meningkatkan perekonomian di wilayah setempat.

Menurut Mufid, PWI Jombang bukan hanya menjadi insan yang menyampaikan melalui tulisan, tetapi juga menjadi organisasi profesi yang bermanfaat untuk berkembangnya di Jombang lewat forum diskusi seperti itu.

“Harapan kita investasi di Jombang ini bisa berkembang sehingga berdampak pada kesejahteraan masyarakat dan para investor nyaman dengan regulasi yang jelas,” kata Mufid, Rabu (24/4/2024).

Begini Langkah PWI Jombang Dukung Peningkatan Investasi

Dikatakan Mufid, FGD dengan para pelaku usaha di salah satu di wilayah Peterongan itu diikuti belasan pelaku usaha di Kota .

Mulai dari pelaku usaha industri, makanan dan , perhotelan maupun wisata. Semua peserta menyampaikan pendapat, usulan, dan hambatan bisnis yang mereka jalankan di Jombang.

“Jadi kami sebelumnya telah berkomunikasi dengan semua pihak, hingga kemudian muncul kegiatan itu yang diharapkan bisa menampung seluruh aspirasi atau keluh kesah para pelaku usaha atau investor di Jombang,” kata Mufid.

Selain itu, menurut Mufid, PWI Jombang juga telah berkomunikasi dengan para pelaku usaha untuk bisa menjadi jembatan penyelesaian berbagai hambatan yang mereka rasakan.

“Kami juga sempat komunikasi dengan pelaku usaha, banyak sekali keluhan seperti perizinan, ketetapan hukum yang belum pasti sehingga menghambat investasi yang ada di Jombang,” kata dia.

Artinya, Mufid melanjutkan, FGD ini menjadi upaya membedah hal-hal yang menjadi hambatan dalam investasi di Jombang.

“Hasil dari FGD ini kita sampaikan kepada pemerintah dan pihak-pihak terkait dalam agenda FGD berikutnya dengan harapan masukan maupun hambatan direspons dan ditindaklanjuti dengan solusi yang baik,” ujar salah satu wartawan televisi nasional ini.

Lebih lanjut Mufid menambahkan bahwa FGD tersebut juga rangkaian peringatan HPN 2024 di Jombang yang puncaknya akan dilaksanakan pada Mei 2024 nanti.

Dapatkan update menarik hanya di .com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter .