Pengurus GP Ansor Jombang Periode 2023-2027 Resmi Dilantik Sekjen Pusat

Jombang, Jurnal Jatim – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda resmi memiliki kepengurusan organisasi cabang secara lengkap untuk masa bakti 2023 hingga 2027.

Pelantikan susunan pengurus cabang yang dinahkodai oleh Taufiqi Fakkarudin Assilahi atau diselenggarakan di Pendopo Kabupaten Jombang pada Rabu (26/7/2023) dipimpin langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pimpinan Pusat, Abdul Rochman.

Sebelumnya, Gus Fiqi terpilih menjadi Ketua PC GP Ansor Jombang dalam Konferensi Cabang IX (Konfercab) yang berlangsung di MAN 4 Denanyar, Minggu (27/11/2022) lalu.

Fiqi dinyatakan sah menjadi Ketua PC GP Ansor Jombang mengalahkan calon lainnya Muhammad Imdad setelah mendapatkan rekomendasi dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Ranting sebanyak 50 persen lebih satu dari jumlah seluruh peserta Konfercab saat itu.

Fiqi mengatakan di masa kepemimpinannya bertekad menuju arah baru organisasi tidak hanya dari kuantitas namun juga kualitas.

“Secara sederhana arah baru Ansor kedepan kader harus jelas output. Merumuskan bagaimana kaderisasi di Jombang dapat berkualitas karena Ansor hari ini banyak kader secara kuantitas sekarang kita bicara kualitas,” katanya usai dilantik dan melantik serta Rijalul Ansor Jombang.

Ia juga mengatakan pentingnya kerja sama dengan berbagai pihak guna mendukung program-program Ansor selama 4 tahun ke depan, salah satunya Pemerintah Kabupaten setempat.

“Juga penting menjalin kerja sama dengan pihak eksternal seperti yang mendukung kami. Termasuk ditingkat PAC kami diperhatikan,” kata Jombang ini.

Lebih lanjut Fiqi mengungkapkan setelah dilakukan pelantikan ini, dalam waktu dekat akan melaksanakan Rapat Kerja (Raker)

“Kita akan melakukan raker tapi sebelumnya akan melakukan kegiatan Banser,” ungkap cicit dari pendiri Ansor, ini.

Sementara itu, Sekjen pusat Ansor, Abdul Rochman menyampaikan harapannya agar Ansor Jombang untuk semakin memajukan diri, semakin aktif dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Ansor semakin bermanfaat, berkonstribusi kepada masyarakat Jombang,” kata Abdul Rochman.

Menurutnya, semua jajaran GP Ansor mulai dari pimpinan pusat sampai ranting sudah ditetapkan kewajiban-kewajiban organisasi yang harus dilakukan. Kewajiban organisasi pada waktu tertentu akan dilakukan akreditasi organisasi.

“Seperti madrasah atau perguruan tinggi, setiap berapa tahun sekali dilakukan akreditasi, maka GP Ansor juga dilakukan akreditasi,” kata dia dalam sambutannya.

Sebatas untuk diketahui, pelantikan PC GP Ansor Jombang dihadiri ribuan bantuan serbaguna (Banser), pengurus GP Ansor, Muspida, Bupati Hj Mundjidah Wahab, DPRD Jombang, DPRD Provinsi dan RI.

Dapatkan update menarik hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com