Momen Hari Pohon Sedunia, Ratusan Pelajar di Tuban Lakukan Gerakan Ini

, Jurnal Jatim -Momentum hari pohon sedunia diperingati ratusan pelajar SMA di Tuban dengan melakukan aksi cabut paku atau logam yang tertancap di batang pohon sepanjang -jalan protokol kota setempat, Senin (21/11/2022).

Selain ratusan pelajar dari SMA, aksi untuk jaga lingkungan yang digelar dan Perhubungan (DLHP) Kabupaten Tuban itu diikuti ratusan anggota Satpol PP, TNI, , dan beberapa instansi lainnya.

Kepala DLHP Kabupaten Tuban, Bambang Irawan menyatakan peserta yang mengikuti dalam aksi cabut paku di pohon ada sekitar 600 orang.

Aksi nuata itu diharapkan mampu memberi perubahan perilaku masyarakat untuk selalu menjaga dan merawat pohon, baik yang sudah ditanam maupun penanaman pohon baru.

“Banyak pohon yang ditanam akan tapi pemeliharaannya kurang. Sehingga, melalui kegiatan ini diharapkan perubahan perilaku masyarakat merawat dan menjaga pohon (lingkungan) semakin meningkat,” katanya.

Melalui aksi itu, Bambang mengharapkan masyarakat tahu pentingnya keberadaan dan manfaat pohon untuk kehidupan manusia. Artinya, setelah pohon ditanam untuk tidak dibiarkan atau batangnya dilukai bahkan dicederai dengan cara menancapkan paku.

“Kita minta masyarakat tidak menancapkan paku di pohon. Karena dalam waktu yang panjang, pohon bisa rusak bahkan mati akibat tindakan tersebut,” ujarnya.

Diakui Bambang, sampai saat ini masih banyak masyarakat yang menancapkan paku atau logam di batang pohon. Contohnya, dalam pemasangan reklame, (parpol) dan lainnya.

“Kita berharap masyarakat tidak semerta-merta menempelkan paku di batang pohon, silahkan disandarkan tapi pohon jangan dilukai,” tegasnya.

Gerakan sosial itu, disebut Bambang, akan dilakukan kontinyu dengan melibatkan masyarakat luas karena keberadaan pohon sangat penting bagi kehidupan manusia. Sehingga, nantinya semua elemen bisa terlibat aktif dalam mengawal isu lingkungan, dan pohon dijaga serta dirawat secara bersamaan-sama.

“Memperingati hari pohon sedunia ini bisa merefleksikan dan dijadikan introspeksi terkait keberadaan pohon sangat penting bagi kehidupan manusia, sehingga harus di jaga bersamaan,” pungkas Bambang.

Dapatkan update menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com.