Mobil Ksatria Sosial Nganjuk Resmi Diluncurkan Untuk Layani Masyarakat

Nganjuk, Jurnal Jatim – Mobil ksatria sosial Kabupaten Nganjuk, resmi diluncurkan pada hari ini, Jumat (8/10/2021) untuk melayani masyarakat. Peluncuran mobol ksatria sosial oleh Plt Marhaen Djumadi.

roda empat itu merupakan inovasi dari Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan (Dinsos PPPA) Kabupaten Nganjuk, Jatim.

Diharapkan mobil ksatria sosial tersebut bisa efektif, terpadu, partistipatif dan kolaboratif. Terutama dalam melayani masyarakat miskin maupun dan (anjal gepeng) yang sakit dan membutuhkan layanan kendaraan untuk berobat.

Marhaen mengapresiasi setinggi-tingginya serta rasa terima kasih kepada seluruh jajaran Dinsos PPPA yang telah berinovasi dan memberikan kontribusi positif dalam melayani masyarakat untuk kesejahteraan sosial.

“Hari ini acaranya di Dinsos PPPA betul betul bagus sekali. Terima kasih kepada jajaran di Dinsos PPPA yang telah berinovasi,” ucap sapaan akrabnya.

“Ini pentingnya pola pikir yang bagus. Bagaimana kita bisa memberikan kontribusi positif kepada masyarakat,” lanjutnya.

Dia mengungkapkan, bahwa program-program suatu (OPD) harus memiliki beberapa poin inti. Pertama, harus pro growht, yaitu upaya pembangunan yang mengacu petumbuhan .

Kedua, yakni pro poor atau pro terhadap orang miskin atau kemiskinan. Dan Ketiga, ialah pro job. Yaitu program-program harus bisa menciptakan lapangan kerja untuk mengurangi pengangguran maupun kemiskinan.

Marhaen pun mendorong para OPD di lingkup pemerintagannya untuk terus berinovasi di segala bidang dengan harapan program-program tersebut bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.

“Salah satu contohnya, yakni Mobil Ksatria Sosial,” kata Kang Marhaen.

 

Dapatkan update menarik lainnya hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow Jurnaljatim.com  di Google News.

 

Editor: Hafid