Satgas COVID-19 Nasional Kaji Operasional PPKM Mikro di Ngawi

, Jurnal Jatim – Tim Satgas melakukan kunjungan ke Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, dalam untuk melakukan penguatan sesuai dengan Peraturan (Perbup) Nomor 9 Tahun 2021 tentang PPKM Partisipatoris pengendalian penyebaran COVID-19 di daerah itu.

Kunjungan tersebut merupakan rangkaian agenda Satgas COVID-19 Nasional ke 128 Kabupaten dan Kota di Propinsi di Jawa dan dalam rangka kajian operasional PPKM Mikro.

Kedatangan jajaran Satgas COVID-19 Nasional disambut Bupati Ngawi Oni Anwar Harsono bersama setempat serta tim Satgas COVID-19 Kabupaten Ngawi di Ruang Rapat Command Center Lantai 2 Setda Kabupaten Ngawi.

Perwakilan Satgas COVID-19 Nasional, Andi Ilham Said mengatakan kunjungannya itu dalam rangka pelaksanaan kajian operasional PPKM Mikro untuk penguatan posko di 128 Kota/Kabupaten meliputi 7 Propinsi Jawa-Bali.

“Dalam kunjungan ini, tim pakar Satgas COVID-19 untuk melakukan pendampingan penguatan atau pembuatan posko,” ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, kunjungan itu sekaligus untuk melihat secara langsung apa yang telah dilakukan dan akan dilakukan dalam penanganan COVID-19 di Kabupaten Ngawi.

“Kami melakukan diskusi untuk mengetahui kendala yang diahadapi oleh posko satgas tingkat Kabupaten dan juga mengedentifikasi situasi yang ada dan sumber daya yang tersedia,” tandasnya.

Berdasarkan peta sebaran COVID-19 di Kabupaten Ngawi per tanggal 6 Mei 2021, jumlah positif 2.027 kasus. Jumlah itu ada penambahan satu kasus dari hari sebelumnya. Rinciannya, 1.674 orang; 187 orang 187 kasus aktif.