Sopir Truk Tangki Asal Nganjuk Tewas Terkena Letusan Ban di Jombang

JOMBANG () tronton tangki asal Nganjuk bernasib nahas. Ia terkena letusan ban mobil yang saat menggandi ban kendaraanya. Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Dusun Kanigoro, Desa Puton, Kecamatan Diwek, Kabupaten , Minggu (30/6/2019).

Awalnya, truk tangki nopol S 9950 UW yang dikemudikan Suyadi (63) asal Desa Jekek, Kecamatan Baron, Kabupaten Nganjuk, melaju dari arah Pare, Kediri menuju ke Jombang. Di lokasi kejadian, Suyadi menepi dan memarkir kendaraannya untuk memperbaiki /mengganti ban.

“Semula kendaraan truk tronton tangki berhenti di sebelah kiri jalan menghadap keselatan, pada saat sopir mengganti ban roda belakang samping kiri tiba-tiba ban roda meletus dan mengenai sopir tersebut, maka terjadilah ,” terang Kasat Lantas , AKP Inggal Widya Perdana, kepada Jurnaljatim.com, Minggu malam.

Setelah terkena letusan itu, Suyadi langsung terkapar. Karena luka yang parah, korban pun meninggal dunia di lokasi kejadian. Petugas unit laka lantas yang berada di lokasi, kemudian membawa korban ke rumah .

“Untuk kendaraannya, kami aanmkan ke Satlantas untuk dijadikan barang bukti,” ujarnya.

Kasat Lantas menambahkan, faktor ynag mempengaruhi laka lantas, karena pengemudi kendaraan truk tronton tangki pada saat mengganti ban dalam kurang memperhatikan kondisi ban roda tersebut.

“Untuk kerugian materiil sekitar Rp 1 juta,” pungkas mantan Kasat Lantas Polres ini.


Editor: Azriel