Polresta Sidoarjo Musnahkan Ganja, Miras Dan Ratusan Ribu Pil Koplo

SIDOARJO (Jurnaljatim.com) – Kepolisian Republik (), telah resmi memulai operasi ketupat semeru 2019 di seluruh Indonesia. Proses pengamanan dan penjagaan digelar hingga akhir pelaksanaan .

Kapolresta Sidoarjo Kombespol Zain Dwi Nugroho menyampaikan, untuk operasi ketupat semeru 2019 di Sidoarjo, pihaknya menerjunkan 771 personil yang dibantu oleh , Dishub, Satpol-PP serta unsur lainnya.

“Kami siap dan berupaya memberikan pelayanan terbaik, bagi masyarakat Sidoarjo selama lebaran nanti,” ujarnya usai apel, Selasa (28/5/2019).

Usai menggelar apel pasukan pengamanan, Polresta Sidoarjo memusnahkan barang bukti hasil dari 2019 selama kurang lebih dua pekan. Diantaranya, 8 kg ganja atau Cathinone, 116 ribu butir double L serta 2500 botol miras dari berbagai merek.

Kapolresta Sidoarjo mengatakan, selain barang bukti, pihaknya juga mengamankan para pelaku sebanyak 476 orang tersangka dari 451 kasus. Dari total 451 kasus ini terdiri dari 24 orang kasus judi dan 272 orang kasus premanisme.

Kemudian, 124 orang kasus miras, 1 orang kasus dan 4 orang kasus petasan serta 27 orang .

“Semua kasus ini, kami ungkap dalam kurun waktu sekitar dua pekan,” ujarnya.

Mantan Sekpri tersebut menambahkan, pengungkapan sejumlah kasus selama semeru sebagai bukti dan upayanya dalam menjaga kamtibmas selama bulan ramadan dan menjelang lebaran 2019.


Editor: Hafid