JOMBANG (Jurnaljatim.com) – Guna menciptakan suasana yang aman dan kondusif menjelang pemilu tahun 2019 di kota santri, Polres Jombang kembali lakukan patroli skala besar di wilayah hukum Polres Jombang, Selasa (9/4/2019) malam.
Sebelum patroli dilakukan, sekitar 20 personil anggota Polres dan Polsek jajaran melaksanakan apel bersama di halaman depan Mapolres Jombang yang dipimpin langsung oleh Kasat Reserse Narkoba Polres Jombang, AKP Moch Mukid SH.
Usai apel bersama, para petugas bergerak menuju GOR Merdeka di jalan KH. Abdurrahman Wahid. Ditempat itu, petugas mengecek tempat penyimpanan logistik pemilu yang akan didistribusikan.
Setelah dipastikan aman, rombongan anggota Polres Jombang bergerak menuju ke kantor KPU di jalan Tamim Romli, Desa/Kecamatan Jogoroto. Petugas melakukan pengecekan sekitar kantor dan berdialog dengan petugas di KPU setempat.
Sekitar 30 menit kemudian, bergeser menuju ke lapangan tenis indoor yang dijadikan tempat penyimpanan kotak suara. Setelah aman, rombongan kembali ke Mapolres Jombang.
Disela-sela kegiatan patroli, AKP Moch Mukid mengungkapan, patroli skala besar yang digelar kali ini untuk cipta kondisi jelang pelaksanaan Pemilu 2019. Adapun sasarannya, sejumlah obyek vital di Jombang.
“Patroli besar ini dalam rangka cipta kondisi menjelang pemilu 2019. Anggota tidak menemukan adanya sajam, senpi, handak, miras maupun narkoba yang dapat menggangu kamtibmas,” ujar Kasat Resnarkoba Polres Jombang AKP Mukid kepada Jurnaljatim.com.
Ia mengatakan, kegiatan serupa akan rutin dilakukan, terlebih menjelang pesta demokrasi lima tahunan. Mukid mengajak masyarakat untuk turut menciptakan suasana yang kondusif dan mensukseskan pemilu 17 April 2019 nanti. (*)
Editor: Azriel