Tabrak Tronton Motor Terbakar, Pengendara Tewas

Probolinggo, Jurnaljatim.com
terjadi di jalur Probolinggo, tepatnya di Desa Randuperak, Kecamatan Paiton, Sabtu (4/11/2017) sore. Setelah menabrak truk dari arah berlawanan, bebek Nopol N 4654 VH, yang dikendarai Tinawar (38) warga Desa Plososari, Kecamatan Grati, Pasuruan ini ludes .
Menurut saksi mata, motor yang dikendarai korban melaju kencang berusaha menyalip di depannya. Pada saat bersamaan muncul truk trontron nomor polisi L 8020 MH yang dikendarai Choirul Anam, warga , Jawa Tengah. Benturan kedua kendaraan itu tak terhindarkan. Motor korban menghantam bagian sisi kanan truk, terseret hingga 50 meter dan terbakar.
“Korban seketika di tempat kejadian dengan luka berat pada bagian kepala dan dada,” kata Yanto saksi mata.
Polisi yang datang langsung melakukan olah tempat kejadian dan memeriksa beberapa saksi di TKP termasuk sopir truk tronton. Kedua kendaraan yang terlinat kecelakaan juga diamankan oleh petugas. Sementara, korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit. Akibat laka itu, jalur pantura Probolinggo-Situbondo sempat mengalami kemacetan panjang.
“Penyebab pasti kecelakaan ini masih dalam penyelidikan. Saksi sudah diminta keterangan,” kata Briptu Imam Zainudin, petugas laka. (Jur)
No tags for this post.

Related Posts

Komentar