Motor Siswi Tambakberas Tetiba Putar Balik, Tabrakan di Jombang Tak Terhindari

Jombang, Jurnal –  Kecelakaan melibatkan dua motor terjadi di Jalur Arteri, Dusun Pajaran Desa Mancar, Kecamatan Peterongan Kabupaten Jombang.

Peristiwa tersebut diketahui terjadi Minggu (1/9/2024) sekitar pukul 07.30 WIB.

Berdasarkan keterangan Basuni (56) saksi mata, motor Honda Vario yang dikendarai Sendi Rahma Aulia, (17) asal Dusun Tambakberas, Desa  Tambakrejo, Kabupaten Jombang itu melaju dari arah barat ke timur.

Sesampainya di TKP yang tidak jauh dari , motor dengan nopol S 4703 OCN tersebut putar balik.

Di saat bersamaan melaju motor Yamaha Vixion yang dikendarai Ahmad Alfan Abdul Azis (29) warga Sekar, .

Kaget melihat sepeda motor putar balik dihadapannya sehingga insiden tersebut tak terhindarkan.

“Saat motor Vario putar balik ke arah barat diduga kurang memperhatikan arus lalu lintas dari arah timur bertabrakan dengan motor Vixion yang berjalan dari arah timur ke barat,” ujarnya.

Tabrakan yang tak terelakan itu membuat pelajar mengalami luka lecet dan dirawat di Puskesmas Peterongan.

Sedangkan Yamaha Vixion mengalami luka patah tangan kanan dirujuk ke RSUD Jombang.

Kanitgakkum Satlantas Polres Jombang Iptu Anang Setyanto mengonfirmasi insiden tabrakan dua pengendara motor di Jalan nasional Surabaya- tersebut.

“Dua orang korban luka dalam tersebut,” kata Anang.

Dikatakan Anang bahwa pihaknya masih mendalami laka lantas tersebut. Pendalaman itu dengan melakukan olah TKP, mencatat keterangan saksi-saksi serta mengamankan barang bukti.

“Untuk penyebabnya masih penyelidikan, mohon waktu,” pungkas Anang.

Dapatkan update  menarik hanya di .com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com dgoogle news instagram serta twitter .com.