Kebakaran Toko Sembako di Jombang, Ada Ledakan Keras Berkali-kali

Jombang, Jurnal Jatim – Kebakaran melanda toko sembako di Dusun Mojolegi Desa Dukuhmojo Kecamatan Mojoagung, Jombang, Senin (6/11/2023) malam.

Ada suara ledakan keras berkali-kali saat api membakar toko sembako milik Masud (62) tersebut. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Informasi dihimpun, kebakaran hebat itu sekitar pukul 22.30 WIB. Api dengan cepat membesar dan menghanguskan seluruh isi di dalam toko, termasuk satu unit mobil.

Komandan regu Damkar Pos Mojoagung, Eko Agus Istiawan mengungkapkan pihaknya langsung menuju ke lokasi begitu menerima laporan kebakaran tersebut.

“15 menit sampai di lokasi dan langsung melakukan pemadaman api,” ujar Eko sesaat usai memadamkan api, Senin (6/11/2023).

Eko menjelaskan, terdengar suara ledakan sebanyak lima kali saat toko sembako itu terbakar. Diduga ledakan itu dari tabung elpiji yang ada di dalam toko tersebut.

Eko mengaku terdapat kendala saat petugas memadamkan kobaran si jago merah. Yakni pintu toko tersebut terkunci rapat.

“Kendalanya saat itu toko terkunci, karena pemilik tidak ada di dalam,” katanya.

Meski sempat ada kesulitan pemadaman, dua unit mobil pemadam dan dua unit mobil tangki penyuplai air yang dikerahkan ke lokasi berhasil dijinakkan si jago merah.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, karena toko dalam keadaan kosong saat kejadian,” kata Kapolsek Mojoagung, Kompol Bambang Setiyobudi kepada wartawan di lokasi.

Meski tidak ada korban jiwa maupun luka, Bambang menyebut kebakaran itu membuat pemilik toko mengalami kerugian ratusan juta rupiah. Sebab, bangunan dan seluruh isi di dalamnya ludes terbakar.

“Di dalamnya ada sembako, rokok, elpiji dan ada mobil pikap granmax, semua habis terbakar. Keterangan pemilik toko, kerugian mencapai Rp300 juta,” ujarnya.

Lebih lanjut Bambang menambahkan, dari olah TKP, dugaan awal penyebab kebakaran itu akibat korsleting listrik.

“Yang terbakar pada pojok sisi timur. Diduga colokan kabel listrik yang mengarah ke CCTV. Ini masih dugaan sementara,” kata mantan Kapolsek Jombang ini.

Dapatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com dgoogle news instagram serta twitter Jurnaljatim.com