Tabrak Roda Tiga di Jombang, Bapak Ibu dan Anak Balita asal Nganjuk Masuk Rumah Sakit

Jombang, Jurnal Jatim – Tabrak motor roda tiga di Jombang, bapak ibu dan anak asal Nganjuk dilarikan ke sakit untuk dilakukan perawatan luka yang dialaminya.

Korban ialah Subkhan (48), Makrifatussarini (42) dan Nadiva Askiya Azsahra (4), warga Desa Baron, Kecamatan Baron, Nganjuk.

Kecelakaan lalu lintas yang dialami satu keluarga itu terjadi di Jl Raya Desa Miagan, Kecamatan , Jombang Jawa Timur, Minggu sore (2/7/2023) pukul 16.30 WIB.

Sebelum kejadian, Subkhan mengendarai motor honda vario nomor polisi AG 2931 VBU melaju dari arah barat ke Timur atau dari Jombang menuju arah Mojoagung.

Saat berkendara, Subkhan membonceng belakang istrinya Makrifatussarini dan anak balitanya Nadiva di tengah.

Awalnya, perjalanan sekeluarga asal Nganjuk ini aman-aman saja. Namun, ketika melintas di Miagan Mojoagung, tiba-tiba saja motor yang dikendarai oleh Subkhan menabrak belakang motor roda tiga jenis tossa.

“Sama-sama dari barat ke timur, terus tossa berada di pinggir ditabrak oleh seseorang (korban),” kata saksi mata di lokasi kejadian, Suherli.

Seketika bapak ibu dan anak balita itu jatuh ke aspal raya. Warga yang mengetahui kejadian langsung mendekat dan menolong mereka. Sementara pengendara roda tiga tossa melarikan diri.

“Korban anak sama bapak dan ibunya. Anak kecil luka di kepala begitu juga ibunya, untuk bapaknya gak sadar, korban dibawa ke . Sedangkan Tossa pergi ke timur,” kata pria 46 tahun ini.

Suherli tidak mengetahui persis penyebab kecelakaan yang dialami keluarga asal Baron Nganjuk ini. Ia hanya menyebut saat itu kondisi lalu lintas cukup ramai.

Kecelakaan itu juga dilaporkan oleh warga ke . Polisi yang berada di TKP, melakukan olah kejadian dan juga menggali keterangan saksi-saksi termasuk korban.

Kanitgakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setyanto membenarkan peristiwa lantas di Miagan Mojoagung Jombang ini.

“Ketiga korban yang awalnya dirawat di Puskesmas Miagan saat ini dirujuk ke untuk perawatan lebih lanjut,” kata Anang dalam keterangannya.

Ia menambahkan, kecelakaan diduga saat di TKP pengendara motor kurang konsentrasi dan kurang jaga jarak sehingga menabrak belakang roda 3 Tosa yang berjalan searah di depannya, maka terjadilah laka lantas.

“Kami masih melakukan pendalaman, barang bukti di lokasi telah kami amankan, sedangkan kendaraan roda 3 Tossa tidak diketahui identitasnya,” ujar Anang.

Dapatkan update menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com dgoogle news instagram serta twitter Jurnaljatim.com