Jombang, Jurnal Jatim -Peristiwa kecelakaan beruntun dump truk menabrak lima unit kendaraan hingga terjun ke sungai terjadi di Jombang, Jawa Timur, Senin (19/12/2022).
Meski tidak ada korban jiwa, akibat kejadian itu empat orang dilaporkan terluka dan dilarikan ke rumah sakit serta Puskesmas untuk mendapatkan perawatan medis.
“Laka lantas melibatkan enam kendaraan,” ujar Kanitgakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Anang Setyanto dalam keteranganya.
Ia menjelaskan, insiden itu terjadi pagi tadi sekitar jam 07.30 WIB di jalan raya Dr Sutomo, Desa Bareng, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang.
Informasi yang didapatkan menyebutkan, semula kendaraan truck dump pelat nomor S 8013 ND berjalan dari Jombang menuju arah Kecamatan Bareng dengan kecepatan tinggi.
Truk itu dikemudikan Ahmad Abdurrohman (32), warga Dusun Dapuk, Desa Genukwatu, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang.
Mendekati lokasi kejadian, truk berwarna merah itu tiba-tiba jalannya mengarah ke arah kanan dan langsung saja menabrak kendaraan yang tengah berjalan dari arah berlawanan.
“Diduga sopir truk mengantuk, sehingga berjalan mengarah ke kanan dan menabrak kendaraan yang sedang melaju dari arah berlawanan,” katanya.
Adapun kendaraan yang melaju dari arah berlawanan dan ditabrak oleh dump truk tersebut yakni carry pikap nopol AD 1739 HN.
Lalu menabrak sepeda angin dan sepeda motor Supra nopol S 2602 YB, serta Vario nopol S 2063 CI. Yerakhir, truk menghantam mobil mobilio berpelat nomor S-1504-BQ.
“Pada saat tabrakan itu, truk baru berhenti usai menabrak pembatas jembatan sekolah, hingga bagian kepala truk masuk ke sungai,” ujarnya.
Menurut keterangannya, ada empat orang terluka dalam kecelakaan itu. Para korban langsung dievakuasi ke rumah sakit dan puskesmas untuk mendapat pengobatan.
“Dua orang dibawa ke Puskesmas Bareng, dan dua lagi dirujuk ke RSK Mojowarno,” pungkasnya.
Selain mengevakuasi para korban, petugas polisi yang datang ke TKP juga mengevakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan lalu lintas.
Meski dugaan awal penyebab kecelakaan ini karena sopir truk mengantuk, namun pihak kepolisian masih mendalaminya guna mengetahui penyebab pasti laka beruntun ini.
Dapatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com.