Dijual Rp75 Juta, Pencuri Mobil Warga Magetan Ditangkap Polisi

Magetan, Jurnal – Polisi membekuk SH, terduga mobil milik seorang warga di Kabupaten Magetan. Pria 27 tahun itu kini meringkuk di rumah tahanan setempat.

SH asal Kelurahan Hative Besar Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon itu ditangkap di tempat pelariannya di wilayah Kalimantan Selatan ketika sedang bekerja sebagai kelapa sawit.

Menurut Kasatreskrim AKP Rudy Hidajanto, penangkapan SH itu setelah pihaknya menerima laporan dugaan pencurian mobil grand max nopol AE 1091 RF milik Andri Wibowo (49) asal Kelurahan Tambran, Kabupaten Magetan.

Bermula, awal Mei 2022 lalu, SH dipercaya Andri untuk menjaga toko dan mobilnya. Andri kala itu hendak bepergian keluar kota.

Rupanya kepercayaan itu disalahgunakan SH. Pada saat korban tidak ada, ia mencari BPKB (buku pemilik kendaraan bermotor) mobil Gran Max kemudian menjualnya ke sebuah dealer di wilayah Madiun seharga Rp75 juta.

Sepulang dari bepergian, korban mencari mobil gran max miliknya. Pada saat itu SH juga menghilang. Lantas, korban melaporkan dugaan pencurian mobil ke Polres Magetan.

“Kami pun melakukan pencarian hingga barang bukti ini ditemukan di sebuah dealer di Madiun. Kami cek penjualnya ternyata atas nama SH,” kata Rudy, Jumat (/10/2022).

Dikatakan Rudy, setelah menerima uang dari penjualan mobil korbsn, SH langsung kabur ke sejumlah daerah termasuk ke Bali, Jawa Tengah, dan Kalimantan Selatan.

“Setelah kami lacak, tersangka sempat kabur ke beberapa daerah termasuk Bali, Jawa Tengah dan kami amankan di Kalimantan Selatan,” katanya.

Pada saat ditangkap, pria asal Ambon itu tak melawan. Ia mengakui semua perbuatannya. Yakni mencuri kendaraan mobil Gran Max lalu menjualnya ke dealer di Madiun.

Uang hasil penjualan mobil itu, diakui pelaku sebanyak Rp50 juta telah digunakan untuk kebutuhan dan foya-foya. Sedangkan sisanya disumbangkan ke panti asuhan.

Atas perbuatannya, polisi menjerat SH dengan pasal 363 KUHP dan atau 372 KUHP tentang pencurian dan dengan ancaman paling lama 7 tahun penjara.

Dapatkan update menarik hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com