Kediri, Jurnal Jatim – Semua taman-taman di Kota Kediri, Jawa Timur telah difungsikan kembali sejak ditutup lantaran kebijakan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Kerinduan warga untuk beraktivitas di semua Ruang Terbuka Hijau (RTH) pun berakhir.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Pertamanan (DLHKP) Kota Kediri, Anang Kurniawan mengatakan taman-taman di Kota Kediri dibuka sejak Rabu (23/3/2022) lalu.
“Sesuai instruksi dari Walikota Kediri, taman-taman atau RTH telah di buka kembali dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk beraktivitas bersama keluarga atau bahkan komunitas,” kata Anang, Minggu, (27/3/2022).
Anang mengungkapkan, sebelumnya ia telah melakukan uji coba pembukaan taman-taman di Kota Kediri sesuai ketentuan protokol kesehatan COVID-19.
“Sebelumnya kami telah melakukan uji coba pembukaan taman, di tiga lokasi, yakni taman Brantas, taman Ngronggo, dan taman Tempurejo sejak tanggal 1 Desember 2021 lalu,” ungkapnya.
Menurut Anang, hasil evaluasi yang telah dilakukan selama periode uji coba pembukaan taman-taman di Kota Kediri setelah ditutup sejalan dengan kebijakan PPKM COVID-19, para pengunjung taman sangat kooperatif dan patuh protokol kesehatan.
Selain itu juga, capaian vaksinasi di daerah itu berdasarkan data yang dirilis Dinas Kesehatan telah mencapai target. Bahkan, capaian dosis 1 dan 2 telah lebih dari 100 persen.
Sehingga berdasarkan evaluasi dan data-data tersebut, kebijakan pembukaan seluruh taman di Kota Kediri dapat dilakukan.
“Saat ini kita berfokus kepada percepatan pemulihan ekonomi daerah. Kami berharap dengan dibukanya kembali RTH di Kota Kediri ini dapat menyokong geliat ekonomi daerah untuk terus tumbuh,” ujarnya.
Taman-taman di Kota Kediri tersebar diberbagai wilayah. Untuk wilayah kota timur, warga bisa berkunjung ke taman Tempurejo. Bergeser ke barat sedikit hutan kota Joyoboyo juga bisa menjadi alternatif melepas penat disela-selak aktifitas.
Tidak hanya itu, untuk wilayah kota selatan, warga bisa bersantai di taman Ngronggo. Sedangkan bagi warga yang berada di tengah kota, taman Brantas, taman Harmoni dan taman Sekartaji juga menunggu untuk dikunjungi.
Sementara itu untuk operasional taman, dibuka sejak pukul 07.00 WIB hingga 18.00 WIB, berlaku di semua taman yang ada di Kota Kediri.
“Silahkan pada akhir pekan bersama keluarga atau kerabat untuk berkunjung ke taman. Jangan lupa patuhi protokol kesehatan, bagi yang belum melengkapi vaksinasi, segera dilengkapi,” pungkasnya.
Dapatkan update berita menarik lainnya hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di Google News