Hindari Lubang Jalan, Solikan Tabrak Mio dan Masuk Selokan di Jombang

Jombang, Jurnal Jatim – Kecelakaan lalu lintas yang diduga disebabkan karena berlubang terjadi di jalan raya -Jombang, di Pulorejo, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Kamis (28/1/2021) siang.

Seorang pengendara motor kecelakaan menabrak kendaraan yang berjalan searah didepannya setelah berusaha menghindari di sekitar lokasi kejadian.

Akibat kejadian tersebut, pengendara itu terluka dan harus menjalani perawatan di RSUD Kabupaten Jombang. Sedangkan kendaraan yang ditabrak selamat dan tidak mengalami luka.

Pengendara yang mengalami kecelakaan karena kerusakan jalan adalah Solikan (45) warga Desa Badas, Kecamatan Sumobito, Jombang. Ia menabrak motor Mio yang dikendarai Subagio (20) warga Mojotrisno, Kecamatan .

“Setahu saya, saat itu kedua pengendara motor sama-sama berjalan dari arah timur ke barat,” kata Umi Alfiyah (40) warga setempat ditemui Jurnaljatim.com di lokasi kejadian.

Sekitar pukul 12.00 WIB, Solikan mengendarai motor Yamaha Vega Nopol S 2768 WQ melaju dari arah Mojokerto menuju ke Jombang. Mendekati lokasi kejadian, tiba-tiba menabrak motor mio nopol S 2344 NU didepannya.

Setelah menabrak, Solikan dan sepeda motornya masuk selokan sedalam dua meter di sebelah selatan pinggir jalan raya. Warga yang mengetahui kejadian itu langsung mendekat menolongnya.

“Tahunya bapak itu () berteriak minta tolong. Dia bilangnya menghindari jeglongan (lubang) jalan di sana,” kata Umi sembari menunjuk ke arah lubang jalan tersebut.

Mantan Kepala Dusun (Kasun), Desa setempat itu menyebut, insiden tersebut akibat menghindari jalan berlubang di sekitar lokasi. Menurut Umi, kejadian serupa sudah berulang kali.

Sebelumnya, kata Umi, juga ada seorang pekerja pabrik yang kecelakaan di jalan tersebut dengan penyebab yang sama. Namun, saat itu korban masih selamat.

“Kemarin malam juga ada (kecelakaan), terus empat hari yang lalu itu anak (pabrik) pei hai luka parah di kepalanya sampai tidak sadar. Setahu saya itu lima kali (kecelakaan), tapi kalau kata teman- teman malah bilang sering,” katanya.

Umi pun berharap, jalan raya nasional yang rusak tersebut segera diperbaiki oleh pihak terkait agar tidak terjadi lagi kecelakaan lalu lintas dengan sebab yang sama.

Tak lama setelah kejadian, petugas unit laka Satlantas Jombang yang mendapat laporan tiba di lokasi guna melakukan olah kejadian perkara.

Dari hasil olah TKP, polisi menyebut penyebab laka karena pengendara motor Vega kurang memperhatikan depan sehingga menabrak kendaraan didepannya.

“Pengendara motor Yamaha Vega luka patah kaki kiri dan dirawat di . Untuk pengendara motor mio tidak luka,” kata Kanit laka , Iptu Sulaiman.

Setelah melakukan olah TKP dan mengevakuasi korban luka, petugas kemudian mengamankan kedua sepeda motor yang terlibat laka untuk dijadikan barang bukti.

 

 

Editor: Azriel