Jombang, Jurnal Jatim – Sedekah bumi digelar oleh warga Dusun Banjarkerep Desa Banjardowo Kecamatan Jombang, Minggu siang (1/9/2024).
Itu merupakan tradisi yang sudah lama digelar setiap tahun guna mensyukuri hasil panen masyarakat setempat.
Acara berlangsung meriah. Sekitar pukul 10.00 WIB lima gunungan tumpeng diarak masyarakat keliling kampung.
Lima gununan tumpeng itu terdiri atas tiga gunungan hasil bumi seperti sayuran dan buah-buahan. Kemudian dua gunungan berisi jajanan, pakaian dan sandal dibungkus plastik.
Arak-arakan lima gununan tumpeng tersebut berakhir di simpang tiga dusun itu. Di sana, didoai oleh tokoh agama setempat.
Tak lama setelah selesai ritual doa, ratusan orang di kampung itu yang menunggu sejak awal langsung merangsek ke lima gunungan tumpeng itu.
Gunungan berisi jajanan dan pakaian serta sandal jadi sasaran utama rebutan warga. Setelah habis tinggal kerangka, berganti rebutan hasil bumi sayur dan buah buahan.
Tidak hanya itu, warga juga berebut uang yang disebar dari atas panggung megah di lokasi itu. Aksi saling dorong-dorongan antar-warga menambah keseruan tersendiri.
Pun begitu, warga tak mempersoalkan aksi rebutan. Justru, dianggap hal menyenangkan dan menjadi berkah tersendiri.
“Ini bagian keguyuban warga di sini,” ucap Ardena Setiawati, salah satu warga setelah ikut berebut gunungan tumpeng hasil bumi.
Kepala Dusun Banjarkerep, Desa Banjardowo Muhammad Khozin mengatakan acara itu bagian dari pelestarian untuk menjaga tradisi dan mempererat tali persaudaraan antarwarga.
“Juga sebagai rasa syukur kepada Tuhan atas hasil bumi yang melimpah. Tradisi tahunan ini semakin meriah karena berbarengan dengan HUT ke 79 Kemerdekaan Republik Indonesia,” kata Khozin.
Dapatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com.