Jombang, Jurnal Jatim – Penumpang motor honda CB, Anisa Mita (20) warga Jombang, tewas terlindas truk gandeng setelah terjatuh dari boncengan motor pelat nopol S 3884 NB yang dikendarai oleh teman prianya.
Perempuan warga dusun Binorong Desa Kedunglumpang Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang itu meninggal dunia akibat luka parah pada bagian tubuhnya.
Peristiwa itu terjadi di Jl Raya Desa Janti Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang, Jawa Timur pada Kamis (25/4/2024) dini hari.
“Korban meninggal dunia di tempat karena lukanya parah,” kata M. Saikudin, salah satu warga setempat.
Korban saat itu dibonceng motor honda CB oleh Eko Nanda Wibisosno (23), pria, warga Desa Tondowulan Kecamatan Plandaan Kabupaten Jombang, Jawa Timur.
“Mereka boncengan motor dari arah utara ke selatan,” kata Saikudin.
Mendekati lokasi kejadian, Eko mendahului kanan mobil truk gandeng mitsubishi fuso Nopol N 9875 UH yang berjalan se arah di depannya.
Diduga kuat, pada saat mendahului tidak memperhatikan depan yang ada kendaraan melintas.
“Pas mendahului kanan, pengendara motor itu kres dengan kendaraan yang dari arah berlawanan. Sepeda motor oleng lalu yang dibonceng motor (korban) terjatuh ke kiri,” ujarnya.
Begitu terjatuh, kata Saikudin, korban langsung terlindas roda belakang gandengan truk gandeng yang disopiri oleh Totok Dwi Santoso (55) warga asal Jl Dr. Wahidin Desa Codok Kecamatan Wajak Kabupaten Malang.
Akibatnya, korban yang merupakan warga dusun Binorong Desa Kedunglumpang Kecamatan Mojoagung Kabupaten Jombang itu mengalami luka dan meregang nyawa di tempat.
Sementara yang mengendarai motor selamat, begitu juga sopir truk gandeng tidak luka. Kejadian itu kemudian dilaporkan warga ke polisi.
Kanitlaka Satlantas Polres Jombang Iptu Anang Setyanto mengatakan bahwa petugas langsung menuju lokasi setelah menerima laporan kecelakaan maut itu.
“Petugas kami langsung ke lokasi untuk mengevakuasi jenazah korban ke RSUD Jombang,” kata Anang, Jumat (26/4/2024).
Anang menambahkan selain mengevakuasi korban, petugas juga mengamankan barang bukti kendaraan yang terlibat laka lantas serta menggali keterangan saksi-saksi.
“Untuk penyebab kecelakaan saat ini masih kami dalami,” ujarnya.
apatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com.