Nganjuk, Jurnal Jatim – Mobil mitsubishi Pajero Sport bernopol L 1607 SS terbakar di dekat terminal Anjuk Ladang, Nganjuk, Jawa Timur, Senin (4/9/2023) malam.
Kasi humas Polres Nganjuk AKP Supriyanto mengatakan kebakaran mobil mewah itu terjadi sekitar pukul 21.30 WIB.
“Ya, benar tadi malam mobil Pajero Sport terbakar di dekat terminal Anjuk Ladang,” kata Supriyanto dalam keterangannya, Selasa pagi (5/9/2023).
Menurut, Supriyanto, ada dua orang di dalam kendaraan tersebut. Beruntung, pengemudi dan penumpang berhasil menyelamatkan diri.
Yakni Wahyu Setiaji (30) warga Jl Wonorejo II No.49, Kelurahan Wonorejo Kecamatan Tegalsari Surabaya dan Tri Iwan Teguh Prasetyo (31) warga Kelurahan Begadung, Nganjuk.
“Tidak ada korban jiwa, mereka selamat,” ujarnya.
Kronologinya bermula, mobil Pajero dengan warna cat putih mutiara itu perjalanan dari Surabaya menuju ke Kabupaten Nganjuk. Mobil dikemudikan oleh Wahyu Setiaji.
“Sampai di Nganjuk mereka sempat minum kopi di warung Begadung,” kata Supriyanto.
Setelahnya, menuju ke terminal bus Nganjuk mengantar Tri Iwan Teguh Prasetyo untuk mengambil sepeda motor yang dititipkan di parkiran terminal.
Sampai di lokasi kejadian Jl. Gatot Subroto dekat terminal bus anjuk ladang, Kelurahan Ringinanom Nganjuk, Wahyu menghentikan mobilnya dengan posisi menghadap ke timur.
“Kemudian Wahyu hendak mematikan mesin mobil, namun tidak bisa, dan dilihat di kap mesin keluar asap hingga keluar api di kap mesin sebelah kiri,” katanya.
Lalu, kata Supriyanto, dengan cepat api membakar bodi mobil bagian depan hingga bodi tengah. Kejadian tersebut juga membuat perhatian semua orang, termasuk yang melintas di Jl raya tersebut.
Upaya memadamkan api secara manual tidak membuahkan hasil. Hingga menghubungi petugas pemadam kebakaran dan dilaporkan ke Polres Nganjuk.
“Selanjutnya datang mobil berikut tim damkar Nganjuk untuk memadamkan api hingga api secara keseluruhan berhasil dipadamkan,” ujarnya.
Meski pengemudi dan penumpang selamat dalam peristiwa itu, namun kerugian materil yang dialami pemilik diperkirakan kurang lebih sebesar Rp150 juta.
Dapatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com