Kecepatan Tinggi, Remaja Jombang Tewas Kecelakaan Tabrak Dua Motor

Jombang, Jurnal Jatim Lukman Hakim (17), asal Jombang, Jawa Timur meninggal setelah motor yang dikendarainya dengan kecepatan tinggi menabrak dua motor yang berjalan searah di depannya.

Kecelakaan maut itu terjadi pada Kamis pagi (10/3/2022) sekitar pukul 07.05 WIB di Raya Laksada Adisucipto, Desa Denanyar, Kecamatan Jombang, Jatim.

“Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua motor itu masih dalam penanganan unit laka Jombang,” ungkap Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Iptu Emilda Deny Listiawan.

Informasi yang didapat Jurnaljatim.com dari kepolisian setempat menyebutkan, Lukman mengendarai sepeda motor Yamaha Yupiter MX bernopol S 3731 WL melaju dari arah selatan ke utara.

Pelajar asal Perum Indah Blok L Desa Tunggorono, Jombang tersebut diduga saat itu mengendarai motor dengan kecepatan tinggi. Nahas, mendekati tempat kejadian perkara (TKP) motor oleng hingga korban terjatuh.

“Pengendara Yupiter MX berjalan dengan kecepatan tinggi sehingga motornya oleng terjatuh,” kata Emilda dalam keterangannya.

Saat jatuh, korban menabrak dua sepeda motor lain di depannya, yakni Honda CBR nopol S 3052 OF dikendarai Dedi Permana (21) warga Jalan Mawar, Desa Tembelang, Jombang dan nopol S 2997 AK dikendarai Ines Sriwidente (25), ibu rumah tangga asal Desa Pundong, Kecamatan Diwek.

“Motor menabrak dua motor yang berjalan searah di depannya, maka terjadilah ,” ungkap Emilda.

Akibat kejadian itu, Lukman tewas di tempat karena luka serius di tubuhnya. Sedangkan dua orang yang ditabrak mengalami luka ringan dan dirawat di RSUD Jombang.

“Kecelakaan ini menyebabkan dua orang luka ringan dan satu meninggal dunia,” tandasnya .

Emilda menyebut, petugas unitlaka Satlntas Polres Jombang telah melakukan serta menghimpun keterangan saksi yang mengetahui peristiwa tersebut. Petugas juga telah mengamankan barang bukti di lokasi kejadian.

“Kendaraan yang telibat laka lantas telah kami amankan ke kantor Satlantas sebagai barang bukti,” pungkasnya.

Dapatkan update berita menarik lainnya hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di Google News.