Mobil Pikap Oleng Hantam Tiang, Pemotor di Jombang Tewas Tertabrak

Jombang, Jawa Timur – Kecelakaan dengan korban meninggal dunia kembali terjadi di Jombang, . Seorang (Pengendara motor) tewas setelah pikap nopol N 8529 KH, Rabu (11/8/2021).

Kecelakaan maut itu terjadi di jalan raya masuk Dusun Ngampel, Desa Gajah, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang. Korbannya adalah Khoirul Hudan (37), warga Desa Kebondalem, Kecamatan Bareng, Jombang.

Kanitlaka , Iptu Sulaiman mengungkapkan, berdasarkan olah tempat kejadian perkara kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 05.00 WIB.

Sebelum kejadian, mobil Suzuki Pikap yang dikemudikan Gatot Sudarto (36), asal Dusun Wonorejo, Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji, Kabupaten Batu, melintas di Jalan Raya Ngampel dari arah barat ke timur.

Mendekati lokasi kejadian, mobil pick-up tersebut tiba-tiba oleng kekanan lalu menghantam tiang telkom. Setelah itu, mobil Honda Vario bernomor polisi S 2309 OAZ yang dikendarai korban yang berjalan dari arah berlawanan dari timur ke barat.

diduga kurang konsentrasi saat mengemudi sehingga oleng kekanan dan menabrak tiang telkom selanjutnya tertabrak sepeda motor,” kata Sulaiman.

Akibat kejadian itu, pengendara sepeda motor sempat terpental dan mengalami sejumlah luka berat. Korban berusaha ditolong warga dengan membawanya ke .

“Korban mengalami luka dan meninggal dunia dalam perjalanan menuju ke RSUD Jombang,” tambah Kasat Lantas Polres Jombang AKP Rudi Purwanto dalam keterangan tertulisnya.

Meski telah melakukan olah TKP, polisi masih melakukan penyelidikan guna memastikan penyebab kecelakaan maut itu. Polisi juga memintai keterangan dari sejumlah saksi dan melakukan pemeriksaan terhadap sopir pikap serta mengamankan barang bukti di lokasi.