Surabaya, Jurnal Jatim – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) melakukan reshuffle enam menteri Kabinet Indonesia Maju. Mereka semua diperkenalkan di Istana Negara, Jakarta pada hari ini, Selasa (22/12/2020).
Ada menteri lama dicopot dan digeser posisinya, dan ada pula orang baru yang diangkat untuk membantu kerja-kerja pemerintahan hingga 2024 mendatang.
Keenam menteri Kabinet Indonesia Jilid 2 hasil reshuffle Jokowi yakni Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial; Sakti Wahyu Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.
Kemudian Yaqut Cholil Qoumas sebagai Menteri Agama; Budi Gunadi Sadikin sebagai Menteri Kesehatan; Sandiaga Salahudin Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, serta M Luthfi sebagai Menteri Perdagangan.
Profile 6 Menteri
Berikut profile singkat enam menteri Kabinet Indonesia Jilid 2 hasil reshuffle Jokowi yang dirangkum Jurnaljatim.com:
Tri Rismaharini; Wanita berumur 69 tahun ini adalah wali Kota Surabaya dua periode. Periode pertama menjabat Wali Kota Surabaya pada 28 September 2010 hingga 28 September 2015 dan 17 Februari 2016 sampai sekarang.
Lulusan Institut Teknologi Sepuluh (ITS) 10 Nopember itu lahir di Kediri 20 November 1961 itu merupakan pengurus DPP PDI Perjuangan.
Sakti Wahyu Trenggono; Pria ini lahir di Semarang, 3 November 1962. Pengusaha sekaligus politisi tersebut sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri Pertahanan mendampingi Prabowo Subianto.
Ia sempat menjadi bendahara Partai Amanat Nasional dari 2009 sampai sekitar tahun 2013. Ia menjadi bendahara tim pemenangan Joko Widodo semenjak Jokowi berkiprah di Solo.
Alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) ini memulai karier di Federal Motor sebagai programmer pada tahun 1986–1992 dan saat ini menjabat sebagai Direktur Perencanaan dan Pengembangan INKUD, dan juga sebagai komisaris di PT. Tower Bersama Tbk dari tahun 2009.
Selain itu Sakti Wahyu Trenggono juga menjabat sebagai Komisaris di PT. Merdeka Copper Gold Tbk dari tahun 2018.
Budi Gunadi Sadikin; Sebelumnya ia menjabat sebagai Wakil Menteri BUMN membantu Erick Tohir. Ia lahir di Bandung, Jawa Barat, 8 Juli 1964 dan sekarang diangkat Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Kesehatan.
Sandiaga Uno; adalah pengusaha sekaligus politisi kelahiran Pekanbaru, Riau, 28 Juni 1969. Pada bulan Oktober 2017 lalu ia menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta mendampingi Anies Baswedan.
Pada bulan September 2018, ia mengundurkan diri sebagai Wagub DKI Jakarta dan maju sebagai Calon Wakil Presiden bersama Prabowo Subianto tetapi gagal dalam hasil hitungan suara di Pemilihan Umum Presiden Indonesia 2019.
Muhammad Lutfi; Antara 14 Februari dan 20 Oktober 2014 di era presiden Susilo Bambang Yudhoyono ia menjabat sebagai Menteri Perdagangan
Lutfi pernah menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) lalu kemudian ditugaskan menjadi duta besar Indonesia untuk Jepang
Pria yang lahir di Jakarta, 16 Agustus 1969 sejak September 2020 ditugaskan menjadi duta besar Indonesia untuk Amerika Seriikat. Ia juga merupakan salah seorang pendiri Masyarakat Ekonomi Syariah. (Berbagai sumber)
Editor: Azriel