Mayat Wanita Kawedanan Tergeletak Diruang Tamu

mengevakuasi mayat .
,
Seorang perempuan yang diduga menjadi , mayatnya ditemukan di ruang tamu. Polisi kini tengah mengidentifikasi mayat wanita berusia 40 tahun asal Kawedanan, Kabupaten Magetan.
Sucipto, salah satu saksi mata mengatakan, awalnya ia bersama warga lainnya, mencari korban karena sudah lama tidak terlihat. Ketika itu, pintu rumah dalam keadaan terkunci rapat, Jumat (12/1/2018) malam. Warga sempat kesulitan masuk rumah korban hingga didobrak.
“Setelah pintu didobrak, ternyata karmi ditemukan sudah dalam keadaan tidak bernyawa dengan kondisi telentang tertutup karpet,” jelas Sucipto.
Petugas identifikasi dari Polres Magetan, dan tim medis Puskesmas setempat, langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara.  Terdapat bekas luka benturan benda tumpul di bagian muka, lengan kiri, dan bercak darah di dekat korban.
Kapolres Magetan, AKBP Muslimin, yang datang ke lokasi, mengatakan, korban diduga dibunuh. Pada bagian wajah terdapat bekas pukulan benda tumpul, dan gigi korban juga rontok. 
“Beberapa ditemukan di lokasi. seperti kayu sepanjang kurang lebih 1,5 meter dengan bercak darah, martil dan kotak stainles yang ditemukan di atas korban,” jelas Kapolres.
Pasca dievakuasi, jenazah korban langsung dibawa ke kamar mayat Dr. Sayidiman Magetan, untuk dilakukan visum lebih detail. (pp)
No tags for this post.

Related Posts

Komentar