Usai “Ngos-ngosan” di Hotel Kamar 11, Pria Asal Malang Tewas

(Jurnaljatim.com) – Sanusi (56) Dusun Kopral, Sukowilangun, Kalipare, Kabupaten Malang didalam kamar hotel, Sabtu (15/6/2019) pagi usai dengan kekasihnya Ana Dewati (37). Mayat korban kemudian dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan visum.

Dari keterangan Ana, awalnya ia dihubungi oleh korban untuk datang ke Tulungagung Setelah sampai, Ana kemudian diajak ke Selorejo dengan naik bus. Kemudian, pada Jumat (14/6/2019), pasangan selingkuh itu chek-in di hotel Maharani Selorejo dan menginap di kamar nomor 11.

“Sebelum menginap di hotel, mereka sempat makan nasi goreng di pinggir jalan,” kata Iptu Muhamad Burhanudin, Kasubag Humas .

Setelah masuk kamar hotel, Sanusi mandi, kemudian melakukan hubungan intim hingga keduanya tertidur pulas. Namun, pada pagi harinya, Sanusi bangun mengeluh kesakitan di bagian perutnya sambil membangunkan Ana.

Ana kemudian berusaha memijit bagian perutnya, namun tidak ada reaksi dari korban. Karena khawatir, Ana kemudian memanggil petugas hotel dan meminta tolong untuk menghubungi petugas medis. Setelah diperiksa, ternyata korban sudah meninggal. Kejadian itu, kemudian dilaporkan ke Polsek Selorejo Polres Blitar.

Dari hasil pemeriksaan di tubuh Sanusi, tidak ada luka bekas . jenazahnya dibawa ke RSUD Ngudi Waluyo , Blitar untuk proses visum et repertum.

“Kalau keterangan pihak , korban menderita maag akut. Tapi untuk lebih pasti meninggalnya karena apa, kita tunggu saja hasil VERnya,” pungkasnya.


Editor: Azriel