Artis-Artis Ini Lebaran Idul Fitri 2019 di Penjara

JURNALJATIM.COM – Suka cita Ramadan dirasakan oleh umat muslim di seluruh dunia. Tak terkecuali sejumlah Indonesia harus merasakan lebaran idul fitri didalam . Setidaknya, ada lima artis yang merasakan lebaran terpisah dengan keluarganya.

1. Saipul Jamil

Hampir tiga tahun Saipul Jamil harus menjalani lebaran hari raya Idul Fitri didalam penjara. Saipul Jamil menerima hukuman selama 8 tahun penjara.

Dalam kasus pencabulan, Saipul Jamil menerima vonis lima tahun penjara, yang dijerat dengan pasal 82 UU Perlindungan Anak, serta pasal 290 dan 292 KUHP tentang pencabulan. Ditambah vonis tipikor 3 tahun, sehingga total hukuman Saipul Jamil menjadi 8 tahun penjara.

2. Ahmad Dhani
Hingga saat ini, artis sekaligus Ahmad Dhani masih mendekam di Medaeng, Surabaya. Suami Mulan Jameela itu sudah divonis 1,5 tahun penjara di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan karena ujaran kebencian.

Di hari raya idul fitri 1440 H tahun 2019 ini, ayah dari Al, El, dan Dul tak bisa menikmati lebaran bersama keluarga dan kerabatnya. Saat ini, Ahmad Dhani masih menjalani proses sidang terkait ujaran kebencian kata ‘idiot’.

3. Vanessa Angel
juga senasib dengan Ahmad Dhani. Vanessa Angel masih harus mendekam di , Surabaya. Dalam video yang diposting oleh akun gosip Tante Rempong, Vanessa Angel terlihat melakukan bersama dengan tahanan lainnya. Vanessa masih harus menunggu keputusan majelis soal dugaan pelanggaran UU ITE terkait online.

4. Zul ‘Zivilia’
Zul ‘Zivilia’ juga harus berpisah dengan istri, anak, dan keluarga besarnya. Zul tersandung masalah narkoba setelah ditangkap oleh Ditres Narkoba Polda Metro Jaya di salah satu apartemen kawasan Jakarta Utara, pada 28 Februari 2019 lalu.

Saat diamankan, polisi menemukan barang bukti berupa 9,54 kilogram dan 24.000 butir ekstasi.

Sang istri, Retno Paradinah memperlihatkan hari pertama Lebaran memboyong anak-anaknya ke penjara untuk bertemu Zul.

“Habis jenguk papah lanjut nyanyi dipanggung katanya,” tulis Retno dalam postingannya sambil memperlihatkan tingkah laku anak-anaknya.

5. Roro Fitria
Narkoba membawa Roro Fitria merayakan Lebaran di penjara. Roro sampai sekarang masih berada dibali jeruji Rutan Pondok Bambu.

Pada 18 Oktober 2018 lalu, Roro Fitria divonis hukuman 4 tahun penjara. Hakim Ketua Sidang, Iswahyu Widodo, mengatakan Roro didakwa dengan pasal 114 ayat 1 atau pasal 112 ayat 1 UU No. 35 2009 tentang narkoba. (Tim)


Editor: Azriel