Begini Upaya Polisi Ungkap Penemuan Jenazah Bayi di Pantai Tuban

Tuban,  – Polisi masih terus mendalami penemuan bayi di bibir pantai Dusun Meduran, Beji, Kecamatan Jenu, , Jawa Timur.

Salah satu upaya untuk mengungkap kasus itu, pihak kepolisian akan mengumpulkan data ibu hamil di daerah itu bekerjasama dengan bidan setempat.

“Upaya kita bekerjasama dengan bidan desa untuk mencari terkait informasi siapa yang membuang bayi tersebut. Termasuk pendataan ibu hamil baik di desa ini dan luar desa,” kata Jenu Iptu Riyanto, Selasa (24/10/3/2023).

Jenazah bayi berjenis kelamin tersebut diketahui ditemukan oleh nelayan pada Senin (23/10/2023). Posisinya tergeletak di bibir pantai Dusun Meduran, Desa Beji, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.

Riyanto menjelaskan mayat bayi ditemukan salah satu nelayan usai mencari ikan dan menyandarkan perahunya di bibir pantai di lokasi kejadian. Setelah itu, nelayan setempat itu turun untuk pulang.

“Saat akan ke darat saksi melihat ada seorang bayi yang menyangkut di tali jangkar dalam posisi tengkurap,” ujarnya.

Nelayan itu lalu melakukan pengecekan terhadap bayi dan kondisinya sudah meninggal dunia. Jasad kemudian dipindah ke pinggir pantai karena takut terseret ombak ketika air sedang pasang.

“Selanjutnya saksi melaporkan temuan tersebut ke Kepala Desa Beji,” katanya.

Oleh kepala desa setempat diteruskan laporan ke setempat. Kemudian anggota bersama tim medis ke lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Selain itu, petugas kepolisian juga menggali keterangan sejumlah saksi guna penyelidikan.

“Kita mendatangi TKP bersama tim medis dan hasil pemeriksaan bahwa bayi ini sudah meninggal dunia,” tegas IPTU Rianto.

Hasil pemeriksaan, Rianto menjelaskan kondisi tali pusar bayi sudah terpotong dan diperkirakan usia 1 hari. Rianto juga memastikan tidak terdapat luka atau tanda pada tubuh bayi benasib malang itu.

“Bayi ini sudah di bawa ke RSUD dr Koesma Tuban untuk dilakukan visum,” kata mantan KBO Satreskrim Polres Tuban itu.

Dapatkan update berita menarik hanya di Jurnaljatim.com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com dgoogle news instagram serta twitter Jurnaljatim.com