Tuban, Jurnal Jatim – Sopir truk pengangkut puluhan sepeda motor tewas terjepit bodi truk dalam insiden tabrakan dengan truk tronton di jalur Pantura Tuban, tepatnya di Desa Gesing, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Rabu (2/3/2022) sekitar pukul 11.00 Wib.
Pengemudi truk bernasib nahas itu bernama Subekti Siswoyo (66), pria asal Desa Jaten, Kecamatan Jaten, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.
“Korban meninggal dunia di lokasi kejadian,” ungkap Kanit Laka Satlantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyono dalam keterangannya.
Ia menerangkan, kecelakaan maut tersebut bermula korban mengemudikan truk bernopol L 8817 UY berjalan dari barat ke timur. Kemudian, truk yang bermuatan puluhan sepeda motor itu masuk ke jalur kanan karena diduga sopir tengah mengantuk.
“Truk yang dikemudikan korban gerak kanan masuk jalur kanan,” jelas IPDA Eko ketika di lokasi kejadian.
Nahasnya, saat bersamaan itu melaju dari arah berlawanan sebuah truk tronton bernopol K 9849 RK yang dikemudikan Gunawan (45), pria asal Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Hingga akhirnya, truk yang mengangkut puluhan kendaraan sepeda motor tersebut menabrak bodi belakang truk tronton. saking kerasnya tabrakan, truk sampai ringsek.
“Kecelakaan lalu lintas tabrak depan samping,” terang Kanit Laka Satlantas Polres Tuban.
Lebih lanjut, anggota Satlantas Polres Tuban langsung datang ke lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakuasi korban. Dimana, petugas juga kesulitan ketika mengevakuasi korban lantaran kondisinya terjepit di body depan.
“Faktor yang mempengaruhi laka lantas adalah pengemudi truk bermuatan sepeda motor kurang konsentrasi hingga keluar jalur dan mengalami kecelakaan lalu lintas,” katanya memungkasi.
Dapatkan update berita menarik lainnya hanya di Jurnaljatim.com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di Google News