Banyak Lalat di Jemuran, Ternyata Bujangan Ini Tewas di Dalam Rumah

(Jurnaljatim.com) – Bermula dari kecurigaan munculnya banyak lalat dan bau busuk di salah warga Ngadisimo, Kelurahan Ngadirejo, Kecamatan/Kota Kediri, diketahuilah Ahmad Ridwan (35), di dalam rumahnya.

Praktis kejadian itu menggegerkan warga setempat. Warga langsung berdatangan untuk melihat . Tak lama kemudian, polisi datang dan mengevakuasi mayat pria tersebut, Rabu (29/1/2020).

yang di peroleh, korban masih berstatus bujang alias belum menikah. Ahmad Ridwan juga jarang terlihat keluar rumah pada siang hari.

“Kalau bertemu langsung dengan korban sekitar dua bulan yang lalu. Tapi, pada Sabtu (25/1/2020) kemarin, saya sempat datang ke rumahnya untuk memberi makan, dan sat itu korban tidak keluar rumah. Lalu saya tinggal pulang lagi,”kata Joko Nugroho, Ketua RT 09 RW 05, Kelurahan setempat.

Joko baru tahu kalau korban meninggal setelah dihubungi istrinya yang mencium bau busuk di sekitar rumah korban. Mendapat kabar itu, beberapa jam kemudian, dia pulang ke rumahnya.

“Setelah itu, saya periksa di sekitar rumah, apakah mungkin ada bau bangkai, apakah bangkai tikus atau bangkai kucing. Baru sekita itu saya lihat banyak lalat yang menempel di kawat jemuran dan jendela rumah almarhum,” kata Joko dikonfirmasi di lokasi kejadian.

Nah, dari situ Joko curiga dan berfikir ada orang meninggal di dalam rumah tersebut. Ketua RT tersebut langsung menghubungi kakak korban untuk diminta datang ke rumah adiknya. Joko juga memberitahu ke perangkat kelurahan setempat.

“Setelah itu, pintu rumah dibuka paksa secara bersama-sama dan didapati korban sudah dalam keadaan meninggal di kamar tidur dengan posisi terlentang dan mengeluarkan bau busuk,” ujarnya.

Anggota Kediri kota bersama tim Inafis Polresta Kediri yang berada di lokasi langsung melakukan dan membawa mayat korban ke Bhayangkara Kota Kediri untuk di visum.


Editor: Hafid