Razia Kendaraan di Kota Kediri, Polisi Temukan Pengemudi Bawa Airsoft Gun

Kediri,  – Sepucuk airsoft gun dan surat- surat diamankan dalam razia yang digelar petugas gabungan Kediri Kota di depan kantor Satlantas setempat.

Airsoft gun itu dibawa seorang pengemudi mobil minibus warna hitam yang melintas di depan kantor Satlantas, Minggu (9/3/2025) dini hari.

Sayangnya, pihak kepolisian setempat tidak menyebutkan identitas mobil maupun orang yang membawa sepucuk airsoft gun tersebut.

Razia pada Bulan Ramadan itu dipimpin langsung Kabagops Kota AKBP Mukhlason.

Adapun tujuan razia untuk menekan angka pelanggaran dan kejahatan jalanan, terutama di bulan suci .

“Serta bertujuan menjaga kondusifitas secara berkelanjutan,” kata AKBP Mukhlason dalam keterangannya, Minggu (9/3/2025).

Dalam razia tersebut petugas menghentikan atau menyetop beberapa kendaraan roda dua dan empat. Petugas dengan humanis, ramah serta sesuai SoP menanyakan surat-surat kendaraan .

Pengendara yang surat-suratnya lengkap maka oleh petugas dipersilahkan lewat untuk melanjutkan perjalanannya.

Meski ada beberapa pengendara mencoba menerobos dengan memacu kendaraan lantaran takut, Namun berhasil disetop oleh petugas yang berlapis.

“Kita razia seluruh pengemudi yang lewat, termasuk orang dan barang mencurigakan dengan sasaran narkoba, , miras, serta barang terlarang lainnya,” ujarnya.

Hingga akhirnya, petugas mengamankan sepucuk air soft gun yang kedapatan dibawa oleh satu pengemudi mobil. Pengemudi itu diperiksa oleh petugas untuk didalami surat kepemilikan airsoft gun tersebut.

Selain airsoft gun, dari hasil pemeriksaan banyak pelanggaran seperti pengendara tak dilengkapi surat-surat kendaraan, ada yang tak memakai helm, berknalpot brong, dan ada pengendara dalam pengaruh minum – keras.

Dapatkan update  menarik hanya di .com, Jangan lupa follow jurnaljatim.com dgoogle news instagram serta twitter .com