602 Personel Polisi Siap Mengamankan Pemilu 2024 di Jombang

Jombang, Jurnal menurunkan sebanyak 602 personel untuk mengamankan Tempat (TPS) pada Pemilu 2024.

Seluruh personel polisi yang disiapkan itu akan disebar di 21 , Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Pada Senin (12/2/2024), Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi melaksanakan apel pengecekan kelengkapan dan kesehatan personel yang terlibat TPS.

Apel kelengkapan dan pengamanan TPS di lapangan Mako Polres Jombang, Jl KH Wahid Hasyim.

Usai apel, AKBP Eko Bagus memeriksa satu persatu kelengkapan yang dibawa masing-masing personel kepolisian.

Meliputi tas/ransel berisi pakaian PDL 1 stel buat cadangan, alat tulis, jas , rompi, peralatan mandi serta senter.

“Pengecekan perlengkapan perorangan ini dilakukan untuk memastikan personel yang terlibat dalam pengamanan TPS memiliki perlengkapan yang memadai,” kata orang nomor satu di Polres Jombang ini.

“Secara personel dan prasarana sudah siap untuk mengamankan Pemilu 2024,” lanjut Eko Bagus.

Dia menyebut pengamanan akan dilakukan di 3.858 TPS. Seluruh personel diharapakn melaksanakan tugas secara baik dan tidak terlibat politik praktis.

Setelah apel pemeriksaan kelengkapan, seluruh personel melakukan di Graha Bakti Bhayangkara Polres Jombang.

Menurut Eko Bagus pemeriksaan kesehatan sangat penting dilakukan, sehingga nantinya anggota yang bertugas dalam pengamanan TPS dipastikan dalam kondisi sehat fisik dan tetap bugar.

“Kita berharap dengan adanya pemeriksaan kesehatan ini fisik seluruh personel yang terlibat pengamanan TPS bisa terjaga dengan baik,” pungkas AKBP Eko Bagus.

Dapatkan update berita menarik hanya di .com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter Jurnaljatim.com.