Tabrak Nenek Naik Sepeda Pancal, Pengendara Motor di Nganjuk Tewas

, – Pengendara motor di Nganjuk, Jawa Timur tewas ditabrak mobil tak dikenal setelah motornya oleng usai menabrak sepeda pancal yang dikendarai seorang nenek di jalan raya Desa Sambirejo, Kecamatan Tanjunganom, , Rabu (21/7/2021).

Pemotor yang dunia bernama Munjayana (25), perempuan, asal dusun Pojok, Desa Sambirejo, Kecamatan setempat. Insiden itu dalam penanganan .

Kanit Laka Satlantas Polres Nganjuk, Iptu Sugino mengungkapkan, kecakaan terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Pada saat itu, Munjayana melintas di jalan raya dari arah barat ke timur dengan mengendarai motor jenis Honda Supra Nopol AG 4014 VR.

Setibanya di lokasi kejadian, tiba-tiba sepeda motor Munjayana menabrak sepeda pancal yang dikayuh Sumarsih (61) warga desa Kedungrejo, Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk.

“Pemotor awalnya menabrak pesepeda pancal yang membawa rombong bambu yang sedang berjalan di depannya dari arah yang sama,” katanya.

Setelah menabrak sepeda pancal, motor Munjayana oleng ke kanan. Nahasnya, dari arah yang sama sedang melaju kendaran tidak dikenal yang berjalan searah di belakangnya dan menabrak hingga meninggal dunia.

“Setelah menabrak korban, kendaraan itu langsung pergi. Saat ini masih dalam penyelidikan,” kata Sugino.

Akibat tersebut, Munjayana mengalami luka memar dan meninggal dunia di tempat. Sementara lansia pengayuh sepeda pancal mengalami luka ringan dan selamat.

Sugino menambahkan, pihaknya telah melakukan olah TKP dan menggali keterangan saksi-saksi serta membawa jenazah korban ke rumah sakit. Petugas juga mengamankan barang bukti di lokasi.

“Kecelakaan ini diduga karena kelalaian pengendara motor kurang hati-hati saat berjalan dan tidak mengutamakan keselamatan pesepeda pancal,” ujarnya.

 

Editor: Azriel