Warga Kedewan Tewas di Dalam Sumur Tua di Hutan Bojonegoro

(Jurnaljatim.com) Tim SAR gabungan yang terdiri Kodim 0813 Bojonegoro, Kompi 3 Yon C Pelopor, BPBD, dan Damkar , bersama perangkat desa dan masyarakat melaksanakan pencarian orang di wilayah hutan Desa Kedewan, Kedewan, Bojonegoro, Jumat (26/6/2020).

Usai melaksanakan apel, tim SAR gabungan yang dipimpin Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro, langsung menuju TKP hilangnya Warnoto (40) warga Desa Wonocolo, RT 001/RW 001, Kecamatan Kedewan.

Pencarian dilakukan lebih kurang 1 jam. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di dalam tua di hutan. Dan mengevakuasi korban, untuk dilakukan identifikasi oleh pihak terkait.

yang didapat media ini dari Danposramil 0813-12/Kedewan, korban dilaporkan hilang oleh sejak hari Minggu (21/6/2020) yang lalu.

“Sejak itu, pihak pemerintah desa dan masyarakat dibantu dari unsur TNI dan melakukan pencarian korban. Di tepi hutan, kami hanya menemukan sandal milik korban,” ungkap Peltu Ali Mukson, Sabtu pagi (27/6/2020).

Sementara berdasarkan keterangan dari pihak keluarga, pada hari Minggu (21/6/2020) sekitar pukul 05.30WIB, korban mengeluarkan sapi. Dan selanjutnya, korban keluar menuju arah utara atau ke arah hutan.

Korban sempat dipanggil oleh istrinya namun tidak menghiraukan. Hingga pukul 09:30 WIB, korban belum juga pulang hingga akhirnya keluarga pun melapor ke Kepala Desa (Kades) setempat.

Pada saat keluar korban tidak menggunakan baju, hanya memakai celana pendek warna kuning dan memakai sandal. Sebelumnya juga tidak ada masalah atau konflik dalam keluarga. Namun dua hari sebelum dilaporkan hilang, korban berangkat mencari rumput namun pulang tidak membawa rumput.


Editor: Hafid