Puting Beliung, Dua Rumah di Patianrowo Nganjuk Tertimpa Pohon

() – Bencana angin puting beliung terjadi di wilayah Kecamatan Patianrowo, , . Sedikitnya, ada dua rumah warga setempat tertimpa pohon. Selain itu, 1 buah tiang listrik juga roboh. Peristiwa itu terjadi pada Senin (25/11/2019) sore.

Informasi yang dihimpun Jurnaljatim.com, angin puting beliung terjadi di Dusun Gareman, Kecamatan Babadan, Kecamatan Patianrowo, Kabupaten Nganjuk. Selain itu, beberapa pohon di Jalan Raya Sugihwaras tumbang.

“Kejadiannya, sekitar 30 menit,” kata Sunarto, Warga Desa Sugihwaras, Kecamatan Patianrowo.

Patianrowo Polres Nganjuk, AKP Joni Suprapto mengatakan, disertai dengan angin puting beliung selama kurang lebih 30 menit yang melanda wilayah Lengkong mengakibatkan di sepanjang jalur Baron – Lengkong tepatnya di Desa Babadan.

“Pohon menimpa rumah milik Dukut Nurkodin (53) warga Dusun Gareman RT 01 RW 01, Desa Babadan dan 1 tiang listrik roboh sehingga mengakibatkan listrik padam,” katanya.

Hingga saat ini, petugas masih melakukan pendataan akibat bencana puting beling tersebut. Jalur di desa Babadan juga dialihkan sementara, karena banyak pohon tumbang dan listrik padam.


Editor: Hafid