Penjaga Laboratorium Klinik Jombang Tewas di Halaman Kantor

Jombang, – Seorang laki-laki paruh baya mendadak tewas di halaman kantor laboratorium klinik dan rongen Alon-Alon , Jalan Diponegoro, Kelurahan Kaliwungu, Kecamatan/, Rabu (20/3/2019). Kejadian yang menggegerkan setempat itu, kemudian dilaporkan ke Polsek .

“Setelah ada laporan, kami mendatangi lokasi untuk menggelar ,” kata AKP H.M Suparno, Kapolsek Jombang kota dikonfimasi .com

Dari pemeriksaan, identitas korban diketahui bernama Mohamad Jaidun (49) warga Jalan Adityawarman 42/50, RT 1/RW 1, Kelurahan Kaliwungu, Kecamatan/ Kabupaten Jombang. Ketika ditemukan, korban sudah dalam keadaan tidak bernyawa.

“Korban adalah seorang penjaga klinik dan rongsen ditempat itu,” kata Kapolsek.

Berdasarkan keterangan saksi, sebelumnya korban beraktifikas membersihkan kantor di klinik tersebut. Setelah itu, korban beristirahat dan tak lama kemudian meminta tolong kepada temannya/saksi untuk menggandeng korban didepan dan rencana akan mandi. Lalu, temannya meninggalkan korban di halaman depan samping kran .

“Setelah temanya keluar dari kantor, melihat korban sudah terjatuh posisi di lantai disampingnya kursi dan juga sudah tidak bernyawa,” ujar Kapolsek.

Petugas Polsekta Jombang bersama tim identifikasi Polres Jombang kemudian membawa mayat korban ke ruang jenasah untuk divisum luar. Karena, keluarga korban menolak untuk diotopsi.

Dari pemeriksaan luar, tidak ditemukan tanda-tanda bekas penganiayaan. Korban diduga meninggal karena mempunyai riwayat penyakit. Pihak keluarga juga menerima korban dengan membuat surat pernyataan.

“MDiduga korban mempunyai riwayat penyakit dan meninggal karena sakitnya kambuh. Jenasah kemudian kami serahkan kepada keluarganya untuk di makamkan,” pungkasnya. (*)


Editor @Hafid