Pikap Carry Tabrak 3 Pengendara Motor di Nganjuk Satu Orang Tewas, Lima Luka

, Jurnal – Terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Umum termasuk Dusun Besuk Sukorejo Kecamatan Loceret , Senin (10/6/2024) siang.

Peristiwa laka lantas tersebut melibatkan mobil pikap dan tiga . Akibat dari insiden tersebut satu orang perempuan pengendara motor di lokasi kejadian, dan lima orang luka.

Kanitlaka Satlantas Polres Nganjuk Iptu Heri Buntoro mengatakan bahwa kejadian berawal saat mitsubishi pikap carry datang dari arah utara menuju ke selatan dengan kecepatan sedang.

bernopol Z 8114 WU tersebut dikemudikan AS (19) asal Panganjadaran, Jawa barat. Setiba di lokasi mobil pikap itu oleng kanan.

“Sampai di TKP karena tidak konsentrasi oleng ke kanan dan menabrak 3 sepeda motor yang berjalan dari arah berlawanan,” katanya.

Tiga motor yang ditabrak yakni Honda Beat Nopol AG 6624 WV yang dikendarai F (37) membonceng AF (15) dan motor nopol AG 3166 VAG yang dikendarai SAM (14) serta Honda Scoopy nopol AG 5560 VBF dikendarai oleh REK (18) membonceng MF (14).

“Kejadiannya sekitar pukul 06.30 Wib dan dilaporkan sekitar pukul 08.00 Wib,” ujarnya.

Dikatakan Heri, mobil AS mengalami luka lecet pada dahi dan leher. Kemudian F, perempuan tewas di lokasi dengan luka memar pada wajah dan lecet pada paha kiri.

Adapun yang dibonceng AS, yakni AF mengalami luka robek pada bibir, luka memar pada pelipis kanan dan memar pada kaki.

Pengendara motor SAM, mengalami nyeri pada kepala. Pengendara REK, mengalami lecet kaki kanan dan yang dibonceng MFR mengalami lecet pada lutut kanan.

“Para korban luka dan meninggal merupakan warga Loceret. Adapun untuk kerugian materi diperkirakan Rp 10.000.000,” ujarnya.

Setelah kejadian tersebut, korban langsung dilarikan ke RS terdekat untuk menjalani perawatan dan dimintakan visum

“Kami telah melakukan olah TKP dan mengamankan di lokasi. Untuk penyebab pasti dari kecelakaan ini masih dalam penyelidikan,” katanya.

Dapatkan update menarik hanya di .com, jangan lupa follow jurnaljatim.com di google news instagram serta twitter .