130 Pelajar SMA Antartika Sidoarjo Lulus Uji SNMPTN 2019

SIDOARJO (.com) – Berdasarkan pengumuman Seleksi Nasional Masuk Negeri (SNMPTN) tahun 2019, Sebanyak 92.331 telah berhasil dan dinyatakan lolos untuk diterima masuk di universitas dan jurusan kuliah pilihannya.

Dari hasil pengumuman tersebut, untuk pelajar SMA Antartika Sidoarjo menyumbangkan 130 pelajar yang lulus SNMPTN 2019. Sedangkan total pelajar seluruhnya 642, dan yang terjaring ada 256 pelajar dari 250 pelajar yang mendaftar.

“Alhamdulillah mas, target 50 persen terlampaui. Saya ucapkan, bagi yang lolos,” tutur SMA Antartika Sidoarjo H. Soekarno kepada Jurnaljatim.com, Sabtu (23/3/2019).

Dikatakannya, dari 130 pelajar yang lolos ini terdiri dari kelas XII Mipa sebanyak 75 siswa. Sedangkan, 55 siswa dari kelas XII IPS. Ini adalah suatu kebanggaan tersendiri, bagi SMA Antartika Sidoarjo.

Menurut dia, prestasi siswa yang lolos itu, merupakan prestasi sekolah yang akan menjadi barometer siswi SMA Antartika di tahun berikutnya.

“Semua itu berkat kerja keras para pendidik, dan para orang tua yang sudah percaya pada sekolah ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Soekarno berharap, bagi siswa yang belum bisa mengikuti jalur SNMPTN, tidak perlu berkecil hati. Pasalnya, masih ada jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan seleksi mandiri dari masing-masing .

Sedangkan, bagi siswa yang telah dinyatakan lolos dan diterima di universitas dan jurusan kuliah, diharapkan segera daftar ulang di PTN masing-masing.

“Jangan lupa untuk mencermati proses berikutnya, terutama dalam hal verifikasi dokumen,” pungkasnya. (*)


Editor: Hafid